Konten dari Pengguna

Ketahui Pengertian Simpati Beserta Contohnya dalam Kehidupan Sehari-hari

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
27 Agustus 2023 13:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Simpati adalah. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber: Pexels/ SHVETS production
zoom-in-whitePerbesar
Simpati adalah. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber: Pexels/ SHVETS production
ADVERTISEMENT
Simpati adalah suatu perasaan yang dialami seseorang terhadap individu atau kelompok tertentu. Perasaan ini sering menggambarkan rasa sakit emosional yang umumnya dibagikan oleh seseorang.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Ilmu Pengetahuan Sosial Sosiologi oleh Tim Mitra Guru (2008:73) simpati adalah proses seseorang yang merasakan ketertarikan terhadap orang lain. Umumnya, seseorang tersebut akan seolah-olah merasakan keadaan orang lain.

Pengertian dan Contoh Simpati dalam Kehidupan Sehari-hari

Simpati adalah. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber: Pexels/ Thirdman
Dalam ilmu sosiologi, simpati adalah salah satu faktor yang mendukung terjadinya interaksi sosial di lingkungan masyarakat. Secara sederhana, simpati adalah perasaan tertarik pada pihak lain baik individu hingga kelompok.
Perasaan simpati juga membuat seseorang seolah-olah dapat merasakan, mengalami apa yang dilakukan, hingga penderitaan orang lain. Selain itu, simpati lebih cenderung merasakan keterlibatannya secara mendalam baik secara emosi hingga kesusahan yang dialami.
Untuk itu, simak contoh perasaan simpati berikut ini agar dapat memahaminya lebih dalam:
ADVERTISEMENT

Penyebab Timbulnya Rasa Simpati

Simpati adalah. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber: Pexels/ RDNE Stock project
Pada dasarnya, simpati adalah perasaan alami yang hampir dialami banyak orang. Sering kali diartikan sebagai rasa kasihan terhadap orang lain. Namun, apa faktor penyebabnya sehingga rasa tersebut muncul? Berikut uraiannya.

1. Tingkat Kemalangan dari Orang Lain

Pertama, seseorang cenderung bersimpati karena seseorang mendapatkan suatu kemalangan yang bukan karena ulah mereka. Contohnya, seorang siswa terjatuh saat turun tangga. Maka teman dan guru pastinya merasa simpati atas kejadian malang tersebut.

2. Dipengaruhi dengan Kondisi Tertentu

Selanjutnya, penyebab simpati adalah karena memiliki kedekatan khusus terhadap seseorang. Seperti halnya dalam hal letak geografis. Selain itu, seseorang akan lebih bersimpati pada orang yang sama dari segi agama, ras dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT

3. Orang Lain yang Sedang Memerlukan Bantuan dan Perhatian

Terakhir, seseorang akan merasakan simpati jika orang lain sangat membutuhkan bantuan dan perhatian yang khusus. Sebab, dengan begitu seseorang akan tergerak perasaan untuk menolongnya.
Tak dipungkiri, simpati adalah perasaan yang hampir semua orang alami ketika melihat atau mendengar orang lain sedang kesusahan, dalam kehidupan sehari-hari. Demikianlah penjelasan mengenai pengertian, contoh, hingga penyebabnya. Semoga bermanfaat! (NUM)