news-card-video
14 Ramadhan 1446 HJumat, 14 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Kode 02 di Info GTK Artinya Apa? Ini Penjelasannya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
10 Maret 2025 10:53 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kode 02 di info GTK artinya. Sumber : Pixabay/Adhitia
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kode 02 di info GTK artinya. Sumber : Pixabay/Adhitia
ADVERTISEMENT
GTK atau Guru dan Tenaga Kependidikan merupakan unsur penggerak utama sistem pendidikan Indonesia yang berada di bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Kode 02 di info GTK artinya kode yang terkait dengan pencairan tunjangan profesi guru atau TPG.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Membangun Paradigma Baru Kinerja Guru, Darmadi (2021:75), posisi guru pada era reformasi pendidikan memiliki peran besar dalam mewujudkan mutu pendidikan yang lebih baik.

Kode 02 di Info GTK Artinya Kode Pencairan Tunjangan

Ilustrasi Kode 02 di info GTK artinya. Sumber : Pixabay/Pexel
Untuk meningkatkan kesejahteraan pendidik dan tenaga kependidikan, tersedia berbagai tunjangan, kenaikan pangkat, dan penghargaan. Agar hak-hak mereka dapat diperhatikan, para guru perlu mendaftarkan diri di GTK, yang juga dikenal sebagai Info GTK.
Info GTK adalah platform resmi yang dirancang untuk memudahkan guru dan tenaga kependidikan dalam memverifikasi data kepegawaian mereka. Platform ini menjadi alat penting untuk memastikan data yang tercatat di Dapodik (Data Pokok Pendidikan) sesuai dengan kondisi sebenarnya di lapangan.
Melalui info GTK, guru dapat memantau status kepegawaian secara real time dan tidak perlu menunggu informasi dari pihak sekolah atau dinas, karena semua dapat diakses secara mandiri.
ADVERTISEMENT
Dalam Info GTK terdapat data individu tenaga pendidik yang sudah dimasukkan dalam Dapodik. Artinya, data yang tertera hanya bisa diubah melalui Dapodik. Oleh karena itu, operator Dapodik harus selalu rutin untuk melakukan sinkronisasi data, terlebih untuk para guru yang sudah tersertifikasi.
Bagi para tenaga pendidik yang sudah sertifikasi, maka akan mendapat kompensasi tambahan berupa tunjangan profesi, yang mana baru bisa dicairkan jika sudah valid.
Sebaliknya, jika belum valid maka tunjangan profesi belum bisa dicairkan. Peran operator sekolah sangat penting, karena mereka yang membuat akun PTK di Dapodik. Akun inilah yang nantinya akan muncul untuk melakukan validasi data.
Terdapat beberapa kode di info GTK terkait pencairan tunjangan profesi guru atau TPG. Kode 02 di info GTK artinya beban mengajar tidak memenuhi syarat, sehingga dinyatakan belum lolos verifikasi dan validasi.
ADVERTISEMENT
Guru yang mendapatkan kode 02 berarti jumlah jam mengajarnya belum memenuhi syarat minimal untuk mendapatkan tunjangan. Jika hal ini terjadi, guru perlu menambah jam mengajar sesuai ketentuan atau mengajukan perbaikan data di Dapodik.
Dengan memahami arti kode 02 di Info GTK, guru dapat memastikan kelancaran dalam menerima Tunjangan Profesi Guru. (EA)