Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Komponen Pendukung Bela Negara yang Melibatkan Seluruh Potensi Bangsa
21 April 2025 12:35 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Komponen pendukung bela negara dibutuhkan untuk memperkuat pertahanan dan keamanan bangsa. Bela negara dilakukan oleh bangsa-bangsa di dunia dengan cara yang berbeda-beda.
ADVERTISEMENT
Di Indonesia, bela negara melibatkan komponen-komponen pendukung yang didasarkan pada potensi yang dimiliki oleh bangsa ini. Bela negara harus berasal dari kekuatan sendiri agak tidak didikte oleh bangsa lain.
Ketahui Komponen Pendukung Bela Negara
Dikutip dari Peran Pendidikan Bela Negara dalam Membangun Karakter Bangsa, N. Tri S. Saptadi dan Kawan-kawan (2024:1), bela negara adalah upaya pembelaan negara yang didasarkan pada kecintaan terhadap tanah air dan kesadaran berbangsa dan bernegara.
Dalam bela negara diperlukan komponen-komponen. Komponen bela negara berperan penting dalam memperkuat pertahanan dan keamanan negara serta membangun kesadaran nasional masyarakat untuk menjaga kedaulatan bangsa.
Berdasarkan Undang-undang Nomor 23 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Sumber Daya Nasional untuk Pertahanan Negara, komponen bela negara ada 3, yaitu komponen utama, cadangan dan pendukung.
ADVERTISEMENT
Komponen pendukung bela negara merupakan salah satu wadah dan bentuk keikutsertaan warga negara dan pemanfaatan sumber daya nasional lainnya dalam usaha pertahanan negara serta peningkatan kekuatan komponen utama dan komponen cadangan.
Berikut penjelasan dari komponen pendukung bela negara yang menarik diketahui.
1. Warga Negara
Keterlibatan warga negara dalam bela negara sesuai dengan kapasitas dan kompetensinya, baik fisik maupun nonfisik. Masyarakat dapat terlibat di bidang ekonomi, sosial, politik, budaya, hingga pertahanan dan keamanan di masa perang.
Unsur warga negara meliputi anggota Polri, warga terlatih, tenaga ahli dan warga lain. Unsur warga negara akan mendapatkan pembinaan, bimbingan dan pendampingan.
2. Sumber Daya Alam dan Buatan
Sumber daya alam dan buatan dapat ditransformasikan menjadi logistik wilayah dan cadangan materiel strategis, yang secara langsung maupun tidak langsung dapat digunakan untuk meningkatkan kekuatan dan kemampuan komponen utama dan cadangan.
ADVERTISEMENT
3. Sarana dan Prasarana Nasional
Sarana dan prasarana nasional adalah sumber daya milik pemerintah yang pengelolaan sepenuhnya menjadi kewenangan pemerintah pusat dan daerah, baik berupa Badan Usaha Milik Negara (BUMN) atau Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).
Komponen pendukung bela negara akan dikerahkan secara langsung jika negara membutuhkan. Di masa damai, komponen pendukung negara dapat membantu memperkuat ketahanan bangsa. (lus)
Baca juga: 3 Contoh Bela Negara Secara Fisik