Konten dari Pengguna

Makna Lagu Imagine John Lennon yang Legendaris

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
2 Januari 2025 17:43 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Makna Lagu Imagine John Lennon. Sumber: pexels/ Diego Ferrari
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Makna Lagu Imagine John Lennon. Sumber: pexels/ Diego Ferrari
ADVERTISEMENT
Makna lagu Imagine John Lennon ternyata sangat dalam. Lagu itu masuk kategori legendaris karena dirilis pada tahun 1971 dan masih diputar hingga kini oleh penyuka musik mancanegara.
ADVERTISEMENT
Liriknya yang mengandung pesan positif sangat relevan dengan kehidupan zaman sekarang. Lagu tersebut menyiratkan harapan tentang kedamaian di dunia.

Makna Lagu Imagine John Lennon

Ilustrasi Makna Lagu Imagine John Lennon. Sumber: pexels/Diogo Miranda
Mengutip dari buku Surat-Surat John Lennon oleh John Lennon (2014:2), John Lennon hidup dan meninggal dalam sebuah era sebelum adanya komputer, maka dari itu segala sesuatunya dituangkan dalam tulisan tangan. Reaksi John Lennon terhadap segala emosi dituangkan melalui tulisan.
Salah satu karyanya yang legendaris yaitu lagu berjudul Imagine. Makna lagu Imagine John Lennon adalah sebagai berikut.

1. Menyiratkan Harapan tentang Kedamaian

Harapan tentang kedamaian ini terlihat dari lirik "Imagine all the people, livin' life in peace". Keadaan dunia di masa itu yang banyak peperangan membuat John Lennon mengungkapkan harapannya tentang kedamaian hidup di dunia melalui lagu Imagine.
ADVERTISEMENT
Banyak lirik yang mengajak pendengar untuk membayangkan kondisi dunia jika saja semua tidak berjalan seperti pada saat itu. Lirik " image" sangat mendominasi di setiap bait lagunya, sehingga lagu ini pun diberi nama sama.

2. Ajakan untuk Bersatu dan Sepaham

John Lennon menyisipkan ajakan untuk bersatu dan sepaham mengenai mimpinya mewujudkan kedamaian di dunia ini. Hal itu tergambar dari liriknya yang dituliskan "I hope someday you'll join us, and the world will be as one."
Kondisi dunia yang pada saat itu sedang kurang baik, membuat John Lennon menyuarakan perdamaian lewat lirik lagu ini.

3. Keyakinan bahwa Masyarakat Memiliki Harapan yang Sama

Keadaan dunia yang diwarnai dengan peperangan membuat kondisi damai seolah menjadi mimpi pada saat itu. Tapi John yakin bahwa semua orang juga memiliki harapan yang sama dengannya.
ADVERTISEMENT
Harapan itu tercermin dalam lirik "You may say I'm a dreamer, but I'm not the only one" yang artinya mungkin semua orang menganggapnya sebagai pemimpi, namun dirinya yakin bahwa bukan dia satu-satunya orang yang menginginkan kedamaian itu terjadi.
Untuk lengkapnya, berikut lirik utuh dari lagu Imagine John Lennon.
ADVERTISEMENT
Makna lagu Imagine John Lennon yang legendaris itu sangat positif dan menginspirasi. Hingga saat ini, lagu itu masih terus diputar dan hidup di hati penggemarnya. Di sosial media pun, lagunya masih bisa didengarkan dalam versi asli yang dinyanyikan langsung oleh John Lennon. (IMA)