Konten dari Pengguna

Makna Lagu Snooze SZA yang Cocok Dinyanyikan saat Rindu dengan Pacar

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
9 November 2024 15:27 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi makna lagu Snooze SZA. Sumber: Pexels/Barna Morvai
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi makna lagu Snooze SZA. Sumber: Pexels/Barna Morvai
ADVERTISEMENT
Mencari tahu makna lagu Snooze SZA dapat membantu pendengar dalam mengetahui isi lagu yang ingin disampaikan oleh penulis (songwriter). Hal ini bertujuan agar pendengar bisa lebih menjiwai saat membawakan lagu tersebut.
ADVERTISEMENT
Lagu dengan judul Snooze merupakan lagu yang rilis pada tahun 2022 lalu. Lagu ini termasuk ke dalam salah satu track album SOS. Pada saat perilisannya, lagu Snooze sempat viral di platform TikTok.

Makna Lagu Snooze SZA

Ilustrasi makna lagu Snooze SZA. Sumber: Pexels/cottonbro studio
Lagu merupakan bahasa tulisan yang dijadikan bahasa lisan dengan menggunakan musik dan nada sehingga menjadi indah jika dinyanyikan. Lagu sangat disukai oleh banyak orang karena memiliki melodi dan ritme yang menarik.
Sayangnya, beberapa orang jarang mengetahui makna lagu yang didengarkannya. Padahal makna lagu bisa ditemukan dalam lirik lagu. Mengutip dari buku Menggali Passion Menulis Cerpen Dengan Cerpen-Gram oleh Peng Kheng Sun (3016:73) lirik lagu biasanya memiliki makna tertentu.
Salah satu lirik lagu yang menarik untuk diketahui maknanya adalah lagu Snooze yang dinyanyikan oleh SZA. Lagu ini masuk ke dalam album kedua SZA yang dirilis pada tanggal 9 Desember 2022.
ADVERTISEMENT
SZA merupakan penyanyi sekaligus penulis lagu berkewarganegaraan Amerika. Penyanyi ini menyanyaikan lagu Snooze dengan genre R&B, sehingga lagu tersebut pernah menduduki peringkat pertama di tangga lagu Hot R&B menggantikan lagu Kill Bill yang juga dinyanyikan oleh SZA.
Berdasarkan liriknya dapat diketahui bahwa makna lagu Snooze SZA menceritakan tentang pasangan yang sedang break, namun masih saling merindukan akan momen kebersamaan yang telah dilakukannya. Ia juga mengangganggap bahwa pasangannya adalah orang yang penting dan berarti baginya.
Pada lirik "Just tryna be your everything. Main one ridin" yang ada di dalam lagu tersebut menggambarkan keinginan SZA untuk dijadikan sebagai prioritas pertama. Pasalnya dirinya telah mencoba melakukan segalanya untuk pasangannya
Demikian pembahasan mengenai makna lagu Snooze SZA menceritakan tentang pasangan yang sedang break, namun masih mengingat momen kebersamaan dan berharap jika momen tersebut dapat terulang lagi. Semoga ulasan di atas dapat menambah wawasan pembaca mengenai lagu ini. (NTA)
ADVERTISEMENT