Konten dari Pengguna

Makna Lagu To Hold On Zakina Saproni tentang Bertahan

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
9 April 2025 17:31 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Makna Lagu To Hold On Zakina Saproni. sumber: Pexels/Miguel Á. Padriñán
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Makna Lagu To Hold On Zakina Saproni. sumber: Pexels/Miguel Á. Padriñán
ADVERTISEMENT
Penikmat musik kini tengah mendapat warna baru dari lagu viral berjudul To Hold On. Makna lagu To Hold On Zakina Saproni ini menjadi perbincangan hangat sebab memiliki makna yang cukup rumit dan misterius.
ADVERTISEMENT
Lagu bergenre dance elektronik pada lagu viralnya ini, Zakina mampu mencuri perhatian para penggemar musik galau. Lagu ini kerap digunakan untuk backsound dengan cerita dan kutipan-kutipan galau, sehingga perasaan mendalam dapat tercipta dan ikut dirasakan oleh para pendengarnya.

Makna Lagu To Hold On Zakina Saproni

Ilustrasi Makna Lagu To Hold On Zakina Saproni. sumber: Pexels/Pixabay
Menurut buku Pembelajaran Seni Musik, Aldi Nurhadiat Iskandar, M.Pd. (2023: 1), musik dapat dikatakan sebagai penghayatan isi hati manusia yang diungkapkan dalam bentuk bunyi yang teratur dengan melodi atau ritme yang memiliki keselarasan yang indah.
Zakina Saproni telah mengunggah musiknya di kanal YouTube, di antaranya ada Dancin in Your Eyes, To Hold On, dan Ghost of You. Lagu To Hold On merebut perhatian para pengguna TikTok, dan banyak yang menggunakannya untuk konten mereka.
ADVERTISEMENT
Musik dance elektronik yang memiliki beat cukup cepat ini berbanding terbalik dengan kesan lirik yang galau. Makna lagu To Hold On Zakina Saproni menceritakan tentang perasaan yang dirasakan oleh kedua orang yang dahulunya bersama dan selalu dekat.
Tertuang dalam lirik 'we're looking back, we messed around' yang artinya, kita melihat ke masa lalu, kita mengacau bersama. Kalimat ini menggambarkan kedekatan mereka dan banyak hal yang telah mereka lalui bersama.
Pada lirik 'but that was then and this is now' menggambarkan keinginan mereka untuk merefleksi masa lalu sebagai bagian yang telah lalu, dan kembali kepada kenyataan di masa sekarang yang harus dilalui bersama.
Di lirik yang paling berkesan ialah 'All we need is enough love to hold us' menuangkan perasaan keinginan untuk tetap bertahan bersama dengan cinta yang ada, merasa cukup untuk selalu bersama dengan cinta tersebut.
ADVERTISEMENT
Itulah tadi sedikit penjelasan tentang lagu To Hold On Zakina Saproni yang bercerita tentang perasaan cinta yang dibutuhkan untuk bertahan bersama. (Dva)