Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Materi P5 Kelas 2 SD Kurikulum Merdeka
24 Juli 2024 16:22 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Materi P5 kelas 2 SD dirancang untuk menjawab pertanyaan tentang profil peserta didik seperti apa yang ingin dihasilkan dari sistem pendidikan Indonesia. P5 adalah singkatan dari Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila.
ADVERTISEMENT
P5 merupakan kegiatan kokurikuler yang berbasis projek dan terpisah dari intrakurikuler. Dalam penyelenggaraan kegiatannya, P5 dapat melibatkan anggota masyarakat di luar sekolah.
Rangkuman Materi P5 Kelas 2 SD
Materi P5 hampir sama bagi semua kelas di sekolah dasar karena berdasarkan tema yang telah ditetapkan Kemdikbud. Perbedaannya hanya pada kegiatan-kegiatan yang dilakukan karena harus disesuaikan dengan kemampuan siswa pada jenjang kelas tersebut.
Berdasarkan tema yang ditetapkan oleh Kemdikbud tersebut, berikut adalah materi P5 kelas 2 SD , yang dikutip dari Panduan Pengembangan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila, Rizky Satria dan Kawan-kawan (2022:30).
1. Gaya Hidup Berkelanjutan
Siswa diajak memahami dampak dari kegiatan manusia dalam jangkau pendek maupun panjang. Dengan kegiatan ini, diharapkan siswa dapat mengembangkan perilaku ramah lingkungan, baik di sekolah, di rumah dan di mana saja.
ADVERTISEMENT
2. Kearifan Lokal
Siswa merupakan bagian dari lingkungan masyarakat. Keingintahuan dan inkuiri siswa dibangun agar tertarik untuk mengamati dan beradaptasi dengan lingkungan sekitarnya.
Cara yang dilakukan, antara lain dengan eksplorasi budaya, kesenian, tradisi, nilai-nilai, cara hidup dan sebagainya
3. Bhinneka Tunggal Ika
Siswa diajak memahami bahwa setiap orang itu berbeda. Siswa diajarkan memahami budaya dan cara hidup orang lain agar tidak merasa benar sendiri karena dapat memicu perselisihan, bahkan perkelahian.
Siswa diharapkan menjadi pelajar Pancasila yang antikekerasan, tidak gampang menyematkan stereotype pada golongan tertentu dan mengutamakan dialog agar dapat saling memahami.
4. Bangunlah Jiwa Raganya
Siswa diberi pengetahuan tentang kesehatan fisik dan mental agar nantinya dapat ikut menjaga kesehatan fisik dan mental diri maupun lingkungannya. Materi ini penting untuk mencegah bully di sekolah.
ADVERTISEMENT
5. Rekayasa dan Teknologi
Umumnya siswa kelas 2 SD merupakan siswa-siswa yang kreatif. Pada materi ini guru mengarahkan siswa untuk menyalurkan kreativitasnya pada kegiatan-kegiatan yang positif.
6. Kewirausahaan
Siswa diajak untuk mengenali potensi ekonomi diri, keluarga dan lingkungannya. Untuk siswa kelas 2 SD, dapat dipilih kegiatan yang simpel, seperti market day di kelas.
Materi P5 kelas 2 SD cukup padat, namun penerjemahan keenam tema tersebut ke dalam rancangan kegiatan P5 dilakukan oleh masing-masing guru. Guru yang bersangkutan dianggap paling tahu kegiatan seperti apa yang dapat dilaksanakan oleh suatu kelas. (lus)
Live Update
Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan menghapus presidential threshold 20 persen dalam sidang uji materi terkait UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu, Kamis (2/1). Semua partai politik kini bisa mengajukan capres-cawapresnya sendiri.
Updated 2 Januari 2025, 18:44 WIB
Aktifkan Notifikasi Breaking News Ini