Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.7
26 Ramadhan 1446 HRabu, 26 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Mengenal Cara Adaptasi Kaktus dengan Lingkungannya
16 Februari 2024 18:55 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kaktus termasuk jenis tanaman yang banyak ditemukan di tempat tandus dan kering. Tumbuhan ini dapat melakukan adaptasi untuk mempertahankan hidupnya. Adapun salah satu cara adaptasi kaktus yaitu memiliki duri yang berperan penting untuk memperlambat proses penguapan air.
ADVERTISEMENT
Kaktus dapat disebut juga sebagai tanaman berbunga atau Cactaceae. Tanaman tersebut mempunyai ciri khas batangnya besar dan tidak memiliki daun.
Cara Adaptasi Kaktus
Berdasarkan buku Mempercantik Kaktus dan Meningkatkan Nilai Jualnya: Mengulas Cara Praktis Merawat Kaktus Agar Tampil Indah dan Cantik, Ir. Joesi Endah H, (2002:11), kaktus merupakan tanaman yang mudah menyesuaikan diri terhadap berbagai kondisi lingkungan. Kaktus mampu beradaptasi pada suhu dingin di daerah subtropis dan suhu panas di daerah tropis.
Berkenaan dengan itu, kaktus dapat menunjukkan banyak adaptasi. Bentuk penyesuaian ini dikenal dengan istilah adaptasi morfologis. Kemampuan beradaptasi tersebut bertujuan untuk menjaga ketersediaan air pada tumbuhan kaktus.
Agar lebih jelasnya, di bawah ini merupakan beberapa cara adaptasi kaktus lengket dengan penjelasannya yang menarik dipelajari.
ADVERTISEMENT
1. Sistem Akar Kaktus
Bentuk adaptasi pada tumbuhan kaktus dapat dilihat dapat sistem perakarannya. Kaktus tersusun atas akar rambut, akar cabang, dan akar tunggang. Akar ini umumnya mampu bertahan terhadap kondisi kering.
Dengan mempunyai akar yang dekat dengan permukaan tanah. Akar kaktus bisa mengumpulkan air dengan cepat. Kemudian, air akan disimpan pada batang dan diperluas untuk persediaan air di musim panas yang panjang.
2. Duri Kaktus
Duri yang terdapat pada tubuh kaktus merupakan bentuk modifikasi daun. Bagian ini memiliki fungsi krusial bagi kelangsungan hidup tanaman xorofit tersebut.
Seperti halnya dikutip dari buku Tanaman Kaktus Edisi 1 Tanaman Unik, Achmad Mulyana, (hal.5), kaktus memiliki duri yang melindungi mereka agar tidak dimakan oleh hewan. Duri juga berfungsi sebagai penyekat selama musim kemarau. Sehingga mampu menghambat penguapan pada tanaman.
ADVERTISEMENT
3. Batang Sukulen
Kaktus dikelompokkan sebagai sukulen karena memiliki batang tebal dan berair. Karakteristik jenis tanaman ini adalah bisa menyimpan air sebagai cadangan. Sehingga kaktus dapat beradaptasi dan hidup di daerah kering dalam waktu yang lama.
Demikian informasi mengenai cara adaptasi kaktus. Pembahasan ini dapat dijadikan sebagai sumber belajar bagi pembaca, dalam memahami penyesuaian diri tumbuhan untuk bertahan hidup di habitat asalnya. Semoga bermanfaat. (Riyana)