Konten dari Pengguna

Mengenal Ciri-ciri Awan Cirrus Lengkap dengan Jenis-jenisnya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
30 Juli 2023 16:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ciri-ciri awan cirrrus. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber: Pixabay/ photosforyou
zoom-in-whitePerbesar
Ciri-ciri awan cirrrus. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber: Pixabay/ photosforyou
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Siapapun pasti mengenal apa itu awan. Namun tak banyak orang tahu jenis-jenis awan, seperti halnya awan cirrus. Awan yang berbentuk unik ini memiliki karakter yang berbeda dengan awan lainnya. Sehingga tak heran jika ciri-ciri awan cirrus sangat beragam.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Cuaca oleh Sue Nicholson (2005:15) awan cirrus biasanya tampak seperti helaian putih yang tipis atau seperti pita atau sabuk putih. Biasanya bersama dengan awan cirrocumulus, dan awan cirrostratus.

Ciri-ciri Awan Cirrus yang Penting Untuk Diketahui

Ciri-ciri awan cirrus. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber: Pixabay/ Hans
Umumnya, awan cirrus terbentuk di troposfer dengan ketinggian sekitar 11 km (7 mil ) atau lebih. Awan yang terbentuk dari es ini mudah dikenali ketika cuaca cerah. Untuk itu, simak ciri-ciri awan cirrus berikut ini agar dapat mengenalinya:
ADVERTISEMENT

Jenis-jenis Awan Cirrus beserta Penjelasannya

Ciri-ciri Awan Cirrus. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber: Pixabay/ arodsje
Setelah mengetahui ciri-ciri awan cirrus di atas, penting juga untuk mengetahui jenis-jenisnya. Secara umum, awan cirrus dibagi menjadi 4 macam. Apa saja? Simak penjelasannya berikut ini.

1. Cirrus Fibratus ( CH=1 )

Jenis awan cirrus yang pertama ialah cirrus fibratus. Awan ini memiliki bentuk seperti benang yang menyerupai rambut dengan bentuk lurus atau melengkung. Selain itu, awan cirrus fibratus dapat ditemui pada ketinggian di atas 6.000 m.

2. Cirrus Uncinus ( CH=4 )

Selanjutnya terdapat jenis awan cirrus uncinus. Awan ini memiliki ciri berbentuk kail. Selain itu, juga dapat berbentuk seperti jambul dengan volume yang tipis.

3. Cirrus Densus ( CH=2 dan CH=3 )

Awan cirrus densus merupakan jenis awan cirrus yang terlihat tebal. Ciri-ciri awan cirrus jenis ini memiliki warna yang keabu-abuan dan berbentuk yang terpisah-pisah dan biasanya tidak bertambah, terlihat seperti perca-perca.
ADVERTISEMENT

4. Cirrus Nothus ( Ci Palsu )

Jenis awan cirrus terakhir adalah awan cirrus nuthus. Awan ini memiliki ciri yaitu terbentuk sebab puncak Cb yang pecah atau terurai.
Dapat disimpulkan, ciri-ciri awan cirrus yang utama adalah bentuknya yang menyerupai bulu ayam maupun burung. Melalui pembahasan di atas, semoga dapat menambah referensi mengenai awan cirrus dan jenis-jenisnya. Semoga bermanfaat! (NUM)