Konten dari Pengguna

Mengenal Fungsi dan Manfaat Kearifan Lokal untuk Pengembangan Kebudayaan

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
30 November 2023 17:09 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Fungsi dan Manfaat Kearifan Lokal. Sumber: Pixabay/SZimmerman_DE
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Fungsi dan Manfaat Kearifan Lokal. Sumber: Pixabay/SZimmerman_DE
ADVERTISEMENT
Keberadaan masyarakat dalam satu daerah tertentu tidak bisa terlepas dari fungsi dan manfaat kearifan lokal. Hal ini karena kearifan lokal memiliki fungsi dan manfaat yang berguna bagi masyarakat.
ADVERTISEMENT
Fungsi dan manfaat tersebut bagi masyarakat dapat dilihat dari sisi kepentingan atas eksistensi masyarakat tertentu serta sebagai wujud dari identitas budaya masyarakat itu sendiri.

Pengertian Kearifan Lokal

Ilustrasi Fungsi dan Manfaat Kearifan Lokal. Sumber: Pixabay/AgungAtmaja
Sebelum membahas lebih lanjut mengenai fungsi dan manfaat kearifan lokal untuk pengembangan kebudayaan, sebaiknya ketahui dulu mengenai pengertian kearifan lokal.
Dikutip dari buku Pemimpin Perubahan Lintas Budaya, Wustari dan Mangundjaya (2022:5-6), kearifan lokal adalah identitas atau kepribadian dari suatu budaya daerah tertentu yang tercermin dalam gagasan-gagasan, nilai-nilai, atau pandangan yang memiliki sifat luhur yang secara umum diikuti dan dipercayai masyarakat secara turun menurun.
Kearifan lokal juga dapat diartikan sebagai bagian budaya dari masyarakat yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan di masyarakat tersebut. Warisan masa lalu yang berasal dari leluhur dapat berbentuk sastra tradisional, pandangan hidup, kesenian, kesehatan, dan arsitektur.
ADVERTISEMENT
Pada umumnya, kearifan lokal muncul dari diri masyarakat sendiri, disebarluaskan secara non-formal, serta dimiliki secara kolektif oleh masyarakat yang bersangkutan. Selain itu, kearifan lokal juga dikembangkan selama beberapa generasi dan tertanam dalam cara hidupnya.

Fungsi dan Manfaat Kearifan Lokal untuk Pengembangan Kebudayaan

Ilustrasi Fungsi dan Manfaat Kearifan Lokal. Sumber: Pixabay/alitdesign
Karena merupakan warisan adat istiadat dan budaya yang telah turun temurun, kearifan lokal menjadi sulit untuk dihilangkan dalam waktu yang cepat.
Meski begitu, karena kearifan lokal memiliki sifat luwes dan fleksibel, adanya unsur budaya asing dapat diakomodir dan digabungkan tanpa merusak kearifan lokal yang ada di masyarakat sehingga kebudayaan tersebut menjadi lebih berkembang.
Wustari dan Mangundjaya (2022:8) menjelaskan bahwa salah satu fungsi dan manfaat kearifan lokal adalah untuk pengembangan kebudayaan. Artinya, kearifan lokal di suatu daerah dan masyarakat tidak akan lepas dari nilai budaya yang melekat di masyarakat tersebut.
ADVERTISEMENT
Untuk itu, dengan berlandaskan kearifan lokal, kebudayaan di masyarakat akan berkembang dengan baik. Misalnya pada berbagai upacara keagamaan, kepercayaan dan pemujaan dilakukan di berbagai pura.
Sekian penjelasan mengenai fungsi dan manfaat kearifan lokal untuk pengembangan kebudayaan. Semoga ulasan ini dapat menambah pengetahuan seputar kearifan lokal. (YAS)