Konten dari Pengguna

Mengenal Makna Lagu Alexandra Reality Club

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
21 September 2024 16:29 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi makna lagu alexandra reality club, foto:pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi makna lagu alexandra reality club, foto:pexels
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Makna lagu Alexandra Reality Club perlu dipahami oleh pendengarnya. Setiap lagu mengandung makna berbeda dengan lagu lainnya. Iniliah sebabnya bagi penikmat lagu penting mengenal makna dari lagu yang didengarkan.
ADVERTISEMENT
Alexandra merupakan lagu yang dinyanyikan oleh Reality Club dan dirilis pada tahun 2019. Berbeda dengan lagu-lagu sebelumnya yang kental dengan nuansa ceria ataupun dark, lagu tersebut memiliki nuansa musik yang lebih melankolis serta sendu.

Penjelasan Makna Lagu Alexandra Reality Club

Ilustrasi makna lagu alexandra reality club, foto:pexels
Mengutip dari buku Implementasi Pembelajaran Menyenangkan, Muslikah, dkk (2024:32), lagu yaitu ragam bunyi berirama dalam bercakap, bernyanyi, membaca, dan lainnya. Semua lagu memilik lirik dengan makna-makna tertentu, termasuk lagu Alexandra dari Reality Club.
Makna lagu Alexandra Reality Club yaitu mencertikan tentang kisah seorang pria jatuh cinta terhadap “Alexandra” yang tidak dapat diraih. Melalui lagu ini Reality Club mengajak pendengarnya untuk merasakan jatuh cinta dan patah hati di saat yang bersamaan.
ADVERTISEMENT
Dimulai dari seorang Alexandra dan sisi kelamnya tergambarkan dalam lirik lagu, "You're trouble, yes I knew right from the start." Pada lirik lagu ini digambarkan bahwa sosok Alexandra mempunyai banyak kekurangan yangs udah diketahui oleh sang pria sejak awal. Namun, hal ini tidak mengurangi rasa cintan kepada Alexandra.
Selanjutnya pada lirik "And the labyrinth I thought I knew. Reaaranged to shape anew." dan "At amazement of the excitement. That once rang true." ingin menegaskan bahwa sosok Alexandra sebagai sebuah labirin berliku-liku yang memiliki pemikiran terlalu rumit untuk dimengerti oleh orang lain.
Termasuk sang pria yang mengaguminya, Alexandra tidak pernah seperti apa yang yang dipikirkan olehnnya. Seperti banyak orang mengatakan bahwa jatuh cinta akan menjadikan seseorang menjadi bodoh.
ADVERTISEMENT
Hal ini juga seperti yang diungkapkan dalam penggalan lirik "And if i was a fool for you, I'd wait 500 million hours. On a park bench out on the moon. But in full view of what you are."
Main point dari lagu Alexandra Reality Club adalah ketika Faiz penyanyinya dengan suara rendahnya menjiwai setiap kata dalam kalimat, "You're a goddess, you're my rock star.” Bagaimana sosok pria tersebut sangat dibuat jatuh cinta terhadap Alexandra yang didefinisikan sebagai dewi.
Sang pria akan tetap jatuh cinta kepada sosok Alexandra terlepas dari seberapa banyak masalah yang ada, bahkan ketika sang pria dan Alexandra harus merelakan patah hati sebelum sempat memulai.
Makna lagu Alexandra Reality Club yaitu menceritakan seorang pria yang sangat jatuh cinta kepada sosok Alexandra. Namun, seorang pria tersebut harus merasakan patah hati sebelum sempat memulai hubungan. (PAM)
ADVERTISEMENT