Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Mengenal Mekanisme Gerak Sadar dan Gerak Refleks
19 Februari 2024 15:04 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Pembahasan tentang gerak dipelajari di tingkat sekolah menengah pertama dalam pelajaran ilmu pengetahuan alam. Gerakan tersebut dapat dijabarkan berdasarkan prosesnya, mulai dari penyebab gerakan hingga terjadinya sebuah gerakan.
Mekanisme Gerak Sadar
Kehidupan manusia tidak akan lepas dari gerak. Untuk bertahan hidup dan melakukan semua kegiatan, manusia membutuhkan gerak.
Menurut buku New Edition Pocket Book IPA, Tim Sains Eduka (2017), gerak sadar adalah gerak yang terjadi karena disengaja atau disadari. Impuls yang menyebabkan gerakan ini disampaikan melalui jalan panjang dan melewati otak .
Mekanisme gerak sadar adalah jika dijelaskan menjadi skema lintasan adalah sebagai berikut.
Rangsangan - neuron sensorik - otak - neuron - motorik - gerak.
ADVERTISEMENT
Contoh gerak sadar ialah menulis, mengambil benda, berjalan, menangkis, berlari, melompat, dan masih banyak yang lainnya.
Proses gerak ini terjadi dimulai dari reseptor sebagai penerima rangsang. Impuls tersebut kemudian dihantarkan menuju neuron sensorik untuk kemudian diolah di otak. Dari otak menuju saraf motorik atau elektor ke otot, tulang, sendi, sehingga terjadi gerak.
Mekanisme Gerak Refleks
Penjelasan gerak refleks adalah gerakan yang terjadi akibat suatu stimulus tanpa keterlibatan kesadaran. Impuls menyebabkan gerakan ini disampaikan melalui jalan singkat dan tanpa melewati otak.
Mekanisme gerak refleks dapat dijelaskan sebagai berikut.
Rangsangan - neuron sensorik - sumsum tulang belakang - neuron motorik - gerak.
Contoh gerak refleks terjadi ketika kaki menginjak aspal yang panas. Maka akan terjadi pergerakan cepat mengangkat kaki. Batuk juga merupakan jenis gerak refleks, ketika tubuh melakukan perlindungan atau membersihkan saluran nafas.
ADVERTISEMENT
Baca Juga: 6 Contoh Gerak Nyata dan Pengertiannya
Mekanisme gerak sadar menjelaskan bahwa gerakan ini melalui proses panjang melalui otak dan dilakukan secara sadar. Sedangkan pada gerak refleks langsung dengan proses singkat tanpa melibatkan kesadaran, sebagai tanggapan dari sebuah rangsangan. (DVA)