Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Mengenal Mekanisme Gerakan yang Melibatkan Proses Lengkung Refleks
30 September 2023 17:00 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Seperti yang telah diketahui bahwa dalam biologi terdapat gerak reflek yang merupakan bagian dari gerakan pertahanan tubuh yang mekanisme geraknya lebih cepat dari gerak sadar. Namun, bagaimana dengan mekanisme gerakan yang melibatkan proses lengkung refleks?
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku At a Glance Farmakologi Medis oleh M. J. Neal (2006:67), contoh reflek yang melibatkan lengkung refleks adalah ketika muntah, yakni gerakan refleks yang timbul begitu jadi dimasukkan ke dalam mulut.
Penjelasan tentang Mekanisme Gerakan Lengkung Refleks
Lengkung refleks adalah sebutan untuk jalur yang dilalui oleh proses gerakan refleks. Peristiwa gerakan reflek secara urut melewati reseptor, saraf aferen, dan medulla spinalis.
Saraf afaren dan efektor akan terlihat sebagai jalur yang melengkung. Itulah mengapa disebut lengkung refleks. Perlu diketahui bahwa mekanisme gerakan yang melibatkan proses lengkung refleks berkaitan erat dengan proses terjadinya gerak refleks.
Tiap refleks yang dilakukan oleh seseorang terjadi secara spontan dari tiap-tiap organ dan bagian tubuh. Jadi, gerakan ini tanpa sadar dibuat dan secara otomatis menjalar pada sebuah rute, yakni rute lengkung refleks tersebut.
ADVERTISEMENT
Mekanisme terjadinya gerak refleks memerlukan organ sensorik agar dapat menerima impuls. Mekanismenya dimulai dari tubuh manusia yang memiliki fungsi sebagai penerima rangsang dengan bantuan alat indera.
Ketika tubuh menerima rangsangan sebagai tanda bahaya, seperti merasakan suhu, gesekan, rasa sakit pada kulit, rasa di lidah, maka respon secara otomatis dikirim ke otak, kemudian terjadilah gerak refleks. Gerakan refleks tersebut terjadi dengan melalui jalur lengkung refleks.
Macam-macam Gerak Refleks Manusia
Gerak refleks terdiri dari banyak macam, tegantung dari saraf yang memengaruhi gerakan tersebut. Namun, perlu diingat bahwa apapun gerak refleksnya pasti akan melewati jalur lengkung refleks. Berikut macam-macamnya.
1. Refleks Otak
Refleks otak adalah gerakan refleks yang dapat mempengaruhi saraf menengah otak. Contohnya antara lain adalah refleks pupil mata dengan stimulasi cahaya dan mata yang berkedip.
ADVERTISEMENT
2. Refleks Sumsum Tulang Belakang
Gerakan refleks ini melibatkan syaraf perantara yang letaknya di bagian sumsum tulang belakang. Contohnya, yaitu sentakan lutut ketika kaki menginjak batu.
3. Refleks Bersin
Refleks bersin adalah iritasi pada saluran hidung, impuls aferennya berjalan di saraf kelima medulla oblongata, di mana refleks digerakan. Terjadinya serangkaian reaksi dengan uvula yang tertekan sehingga sejumlah udara akan mengalir dengan cepat melalui hidung.
Demikianlah penjelasan mengenai mekanisme gerak yang melibatkan proses lengkung refleks pada manusia . Bisa disimpulkan bahwa mekanisme gerak refleks selalu melibatkan rute lengkung refleks yang ada pada anggota tubuh. (SLM)