Konten dari Pengguna

Mengenal Nama Latin Cacing Tanah dan Deskripsi Lengkapnya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
17 Agustus 2024 17:17 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi nama latin cacing tanah. Sumber: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi nama latin cacing tanah. Sumber: pexels.com
ADVERTISEMENT
Seperti namanya, cacing tanah adalah cacing yang ciri khasnya berhabitat di tanah. Meskipun tampak kecil dan biasa saja, tapi cacing ini sangat bermanfaat bagi manusia. Untuk itu, mempelajari nama latin cacing tanah dan deskripsinya adalah hal yang penting.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Untung Melimpah dengan Budidaya Cacing Tanah, Budiati (2021:5), cacing tanah adalah hewan yang memiliki spesies beragam sehingga ciri-cirinya tergantung pada jenis cacing itu sendiri. Namun, tiap cacing tanah tersemat nama latin yang serupa.

Nama Latin Cacing Tanah beserta Deskripsinya

Gambar nama latin cacing tanah. Sumber: pexels.com
Adapun nama latin cacing tanah adalah Lumbricina atau Lumbricus. Cacing tanah memiliki banyak spesies, seperti lumbricus terrestris, lumbricus rubellus, lumbricus badansis, lumbricus festivus, dan lumbricus casteneus.
Cacing tanah memiliki bentuk beruas-ruas dengan ujung interior yang menonjol yang bernama prostomium. Badan dari cacing tanah ini bersegmen mirip dengan cincin. Segmen tersebut tidak hanya ada pada bagian luar, tapi juga di bagian dalam.
Pada ruas ke-31 atau ke-32 sampai ke 37 mengalami pembesaran yang bentuknya seperti sadel yang disebut clitellum. Clitellum tersebut dipakai cacing tanah untuk bereproduksi.
ADVERTISEMENT
Pada tiap-tiap bagian cacing, kecuali pada ruas yang pertama dan ruas terakhir memiliki empat pasang bulu sikat yang terbentuk dari kitin. Empat pasang bulu sikat tersebut bernama satae.
Satae merupakan bagian tubuh cacing yang bisa bergerak karena otot protractor dan otot retractor. Satae adalah bagian tubuh yang bisa tumbuh lagi apabila putus atau hilang.
Cacing juga memiliki tubuh yang terbungkus oleh kutikula yang transparan. Kutikula tersebut berfungsi sebagai pelindung tubuh cacing dari gangguan fisik atau kimia.
Secara fiologis, kutikula dilengkapi dengan kantung-kantung kelenjar yang bisa mengeluarkan cairan. Cairan tersebut akan membuat tubuh cacing terlihat mengkilat.
Bentuk dari mulut cacing tanah adalah sabit. Letak dari mulut cacing tanah ada di belakang ventral dari prostomium. Sedangkan letak anusnya ada di bagian ruas terakhir. Pada ruas ke-35 di tubuh cacing ada muara saluran vas defern atau disebut juga saluran sperma.
ADVERTISEMENT
Demikian penjelasan mengenai nama latin cacing tanah dan deskripsinya. Pada intinya, nama latin dari hewan cacing tanah adalah Lumbricina atau Lumbricus. (SLM)