Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Mengenal Penyebab Bintitan di Mata beserta Awal Gejalanya
18 Juli 2023 10:27 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Sebagian orang masih suka mengaitkan penyebab bintitan di mata dengan mitos suka mengintip orang lain. Padahal, bintitan di mata dapat dijelaskan secara ilmiah, baik penyebab maupun gejalanya.
ADVERTISEMENT
Bintitan sebenarnya adalah tanda infeksi yang terjadi pada kelopak mata. Biasanya, bintitan terjadi di bagian tepi atau di bawah kelopak mata.
Penyebab Bintitan di Mata dan Gejalanya
Sebelum mengenal lebih jauh gejala dan penyebab bintitan di mata, sebaiknya ketahui lebih dulu tentang apa itu bintitan. Bintitan adalah suatu infeksi pada satu atau beberapa kelenjar yang biasanya berbentuk seperti tonjolan kemerahan yang berisi nanah.
Jika tonjolan tersebut ditekan, maka penderitanya akan merasakan perih dan nyeri. Adapun jika tonjolannya bertambah besar, maka dapat membuat mata tidak dapat dibuka secara optimal. Hal ini dapat menyulitkan penderitanya untuk melihat dengan jelas.
Umumnya bintitan memiliki bintik kecil berwarna kuning di bagian tengah tonjolan. Apabila sudah ‘matang’, tonjolan tersebut dapat pecah dengan sendirinya dan mengeluarkan nanah.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Gangguan dan Kesehatan Mata, Raodatul Jannah (2016:116), pada dasarnya penyebab bintitan adalah bakteri stafilokokus dari kulit yang menginfeksi kelenjar mingak di dalam kelopak mata.
Infeksi ini menyebabkan kelenjar sebagai pengantar produksi air mata menjadi menumpuk sehingga memudahkan terjadinya infeksi bintitan. Penyakit bernama medis hodeolum ini dapat timbul, hilang, kemudian timbul lagi.
Meski begitu, terdapat sejumlah faktor yang juga dapat menyebabkan bintitan di mata. Berikut diantaranya:
Raodatul Jannah (2016:117) dalam bukunya menjelaskan gejala bintitan di mata. Berikut penjelasannya:
ADVERTISEMENT
Baca juga: Cara Menghilangkan Bintitan dengan Ampuh
Sekian ulasan mengenai penyebab bintitan di mata beserta awal gejalanya. Jangan lupa untuk tetap menjaga kebersihan mata dan tidak mengucek mata saat tangan tidak dalam kondisi bersih agar terhindar dari bintitan. (YAS)