Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Mengenal Seni Rupa, Musik, Sastra, Seni Gerak, dan Drama
14 September 2023 17:19 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Misalnya, seni rupa yang mempunyai arti sebagai seni yang mengandalkan visual. Hal ini membuat para seniman harus menambahkan beberapa sentuhan indah agar karya yang dihasilkan bisa menarik perhatian pengunjung.
Fungsi Seni Rupa, Musik, Sastra, Seni Gerak, dan Drama
Seni rupa, musik, sastra, seni gerak, dan drama termasuk ke dalam cabang seni. Berikut ini adalah beberapa fungsi dari jenis-jenis seni yang harus diketahui agar bisa menambah wawasan.
1. Seni Musik
Seni musik merupakan seni yang mengandalkan irama, melodi dan harmonisasi. Unsur-unsur tersebut akan membentuk alunan musik yang indah dengan berbagai genre di dalamnya. seni musik memiliki beberapa fungsi, seperti fungsi religi, komunikasi, rekreasi, dan fungsi terapi.
2. Seni Gerak
Seni gerak bisa juga diartikan ke dalam seni tari karena terdapat gerakan di dalam seni tari. Seni tari mempunyai unsur-unsur yang harus diketahui, yaitu gerak, ritmis, keindahan dan ekspresi. Beberapa unsur ini bersatu padu dalam seni tari dan akan menghasilkan fungsi, seperti hiburan, pendidikan, sarana upacara, dan lainnya.
ADVERTISEMENT
3. Seni Sastra
Seni sastra merupakan seni dengan bentuk tulisan atau cerita yang mempunyai nilai seni atau sejarah di dalamnya. Seni sastra tentu mempunyai fungsi yang berguna untuk kehidupan manusia. Fungsi seni sastra di antaranya, berfungsi untuk menyampaikan pesan moral, melestarikan budaya dalam suatu daerah, sebagai sarana pendidikan, dan penyampaian kritik.
4. Seni Drama
Mengutip buku yang berjudul KEANEKARAGAMAN PEMBELAJARAN SENI DRAMA NUSANTARA & MANCANEGARA, Tim Pgsd F (2017:55), seni drama mencakup beberapa seni lainnya seperti seni gerak, seni peran, seni sastra, seni musik, seni rupa, hingga seni tari yang berfungsi sebagai penghibur.
Umumnya, seni drama ini bertujuan untuk menceritakan suatu kisah yang terjadi dalam kehidupan masyarakat.
5. Seni Rupa
Secara umum, seni rupa adalah cabang seni yang diungkapkan dan diciptakan melalui media rupa (visual) yang tentunya dapat dilihat oleh mata. Artinya, karya seni ini bisa dirasakan oleh seluruh indera manusia.
ADVERTISEMENT
Fungsinya sendiri terbagi menjadi dua, yakni praktis dan estetis. Fungsi praktis fokus pada tujuan untuk memenuhi kebutuhan atau fungsi tertentu. Sedangkan fungsi estetis fokus untuk menciptakan keindahan atau kesenangan visual.
Singkatnya seni rupa, musik, sastra, seni gerak, dan drama termasuk ke dalam jenis-jenis seni yang tidak dapat dipisahkan dalam kehidupan manusia. Semoga informasi ini dapat memberikan pemahaman kepada pembaca, ya. (LFP)