news-card-video
3 Ramadhan 1446 HSenin, 03 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Menurut Hadits HR. Bukhari dan Muslim Apa yang Terjadi Ketika Bulan Ramadhan?

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
2 Maret 2025 20:32 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Menurut hadits HR. Bukhari dan Muslim apa yang terjadi ketika datang bulan Ramadhan. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unsplash/SR
zoom-in-whitePerbesar
Menurut hadits HR. Bukhari dan Muslim apa yang terjadi ketika datang bulan Ramadhan. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unsplash/SR
ADVERTISEMENT
Menurut hadits HR. Bukhari dan Muslim apa yang terjadi ketika datang bulan Ramadhan? Bulan Ramadan merupakan bulan yang sangat istimewa bagi umat Islam di seluruh dunia.
ADVERTISEMENT
Kedatangannya membawa berbagai perubahan spiritual dan kesempatan untuk meningkatkan kualitas ibadah. Beberapa hadis yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari dan Muslim menjelaskan peristiwa yang terjadi ketika bulan Ramadan tiba.
Menurut hadits HR. Bukhari dan Muslim apa yang terjadi ketika datang bulan Ramadhan. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unsplash/Mosquegrapher
Dikutip dari buku Resonasi Pemikiran, Priyono (2019: 74), merupakan bulan yang penuh berkah. Hal tersebut dikarenakan seluruh waktu di bulan mulia ini terdapat rahmat, berkah, dan pahala.
Menurut hadits HR. Bukhari dan Muslim apa yang terjadi ketika datang bulan Ramadhan? Salah satu hadis yang masyhur menyebutkan bahwa saat Ramadan datang, pintu-pintu surga dibuka, pintu-pintu neraka ditutup, dan setan-setan dibelenggu.
Abu Hurairah meriwayatkan bahwa Rasulullah saw. bersabda:
ADVERTISEMENT
Hadis ini menunjukkan bahwa Ramadan adalah waktu di mana Allah Swt memberikan kesempatan luas bagi hamba-Nya untuk meraih pahala. Serta mendekatkan diri kepada-Nya dengan mengurangi godaan dari setan.
Selain itu, dalam bulan Ramadan terdapat malam yang disebut Lailatul Qadr, yang memiliki keutamaan luar biasa. Aisyah ra. meriwayatkan bahwa Rasulullah saw. bersabda:
Malam ini dianggap lebih baik dari seribu bulan. Sehingga umat Islam dianjurkan untuk meningkatkan ibadah pada malam-malam terakhir Ramadan guna meraih keberkahan Lailatul Qadr.
ADVERTISEMENT
Puasa Ramadan juga menjadi sarana pengampunan dosa bagi yang melaksanakannya dengan penuh keimanan dan keikhlasan. Abu Hurairah meriwayatkan bahwa Rasulullah saw. bersabda:
Ini menunjukkan bahwa puasa bukan hanya menahan diri dari makan dan minum. Namun, juga menahan diri dari perbuatan yang dapat mengurangi pahala puasa, sehingga mencapai derajat takwa.
Keutamaan lain dari bulan Ramadan adalah adanya pintu khusus di surga bagi orang-orang yang berpuasa, yang disebut dengan Ar-Rayyan. Rasulullah saw. bersabda:
ADVERTISEMENT
Hadis ini menggambarkan penghargaan khusus bagi orang yang menjalankan ibadah puasa dengan sungguh-sungguh. Selain itu, Ramadan juga menjadi waktu di mana umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak ibadah lainnya.
Misalnya salat tarawih, membaca Al-Qur'an, dan bersedekah. Aisyah ra meriwayatkan bahwa Rasulullah saw. meningkatkan ibadahnya pada bulan Ramadan lebih dari bulan-bulan lainnya, terutama pada sepuluh malam terakhir.
Hal ini menjadi teladan bagi umat Islam. Tujuannya untuk memanfaatkan momen Ramadan sebagai waktu untuk memperbaiki diri dan meningkatkan kualitas ibadah.
Itulah jawaban atas pertanyaan, "Menurut hadits HR. Bukhari dan Muslim apa yang terjadi ketika datang bulan Ramadhan?". Bulan ini menjadi momentum untuk introspeksi diri, meningkatkan ibadah, dan meraih rida Allah Swt. (Msr)
ADVERTISEMENT