Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Nama Latin Beruang Madu dalam Taksonomi
26 Mei 2024 17:00 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Setiap jenis hewan memiliki nama latin tersendiri yang termasuk dalam bagian dari ilmu taksonomi. Penyusunan nama itu dilakukan secara ilmiah sebagai proses identifikasi yang menyeluruh dan mendetail.
ADVERTISEMENT
Kata pertama adalah nama genus yang ditulis dengan awalan kapital. Selanjutnya adalah nama spesies yang ditulis dengan huruf kecil. Dalam taksonomi, penulisan nama latin tersebut harus menggunakan huruf miring.
Mengenal Nama Latin Beruang Madu
Nama latin beruang madu adalah Helarctos malayanus. Helarctos sebagai genus dan malayanus menempati posisi sebagai spesies .
Mengutip dari buku Taksonomi dalam Perspektif Filsafat Ilmu oleh Ferdinand Susilo, Jamilah Nasution (2022:35), taksonomi adalah ilmu tentang penamaan, penggambaran dan peng klasifikasian organisme yang mencakup semua tumbuhan, hewan dan mikroorganisme dunia.
Penamaan organisme akan didasarkan pada bentuk makhluk hidup, genetik dan perilakunya. Misalnya, banyak jenis beruang yang hidup di dunia, ada beruang madu, beruang kutub dan panda. Ketiganya memiliki kemiripan bentuk tubuh sehingga masih dianggap memiliki kekerabatan.
ADVERTISEMENT
Beruang madu memiliki kemiripan bentuk tubuh, bulu dan wajah dengan berbagai jenis beruang lainnya. Oleh karena itu, spesies tersebut dianggap sebagai keluarga beruang. Berikut adalah klasifikasi beruang madu yang perlu diketahui.
Kingdom: Animalia
Filum: Chordata
Kelas: Mammalia
Ordo: Carnivora
Famili: Ursidae
Genus: Helarctos
Spesies: Helarctos malayanus
Ciri-ciri Beruang Madu
Secara fisik, beruang madu memiliki tinggi badan yang cukup tinggi yaitu sekitar 1,4 meter. Bagian terpanjang dari tubuhnya adalah punggung, yaitu sekitar 70 cm.
Berat tubuhnya tidak terlalu berat, yaitu antara 50 hingga 65 kg saja. Dari beberapa jenis beruang yang ada di dunia, beruang madu termasuk salah satu yang paling ramping dan terkecil di antara yang lain.
Bulu tubuhnya memiliki warna mayoritas hitam, dengan mocong yang warnanya lebih cerah dibandingkan bagian dadanya. Jari jemarinya berjumlah lima yang terdapat pada kaki-kakinya yang berjumlah empat.
ADVERTISEMENT
Hal unik dari spesies ini yaitu kaki depan menghadap ke dalam. Beruang ini pandai memanjat pohon karena bentuk dan desain kukunya yang unik tersebut.
Pada usia 3 sampai 4 tahun, beruang madu telah mencapai usia dewasa dan telah matang secara seksual. Beruang madu akan hamil dalam kurun waktu 96 hari saja.
Setelah membaca penjelasan di atas diketahui bahwa nama latin beruang madu adalah Helarctos malayanus. Penamaan tersebut didasarkan pada klasifikasi makhluk hidup yang dipelajari dalam ilmu taksonomi. (IMA)