Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Nama Tempat Terjadinya Reaksi Terang pada Fotosintesis dan Penjelasannya
21 Oktober 2023 16:42 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pembahasan tentang nama tempat terjadinya reaksi terang berhubungan langsung dengan fotosintesis pada tumbuhan. Reaksi terang adalah salah satu tahap penting dalam proses fotosintesis, biasanya beriringan dengan reaksi gelap.
ADVERTISEMENT
Fotosintesis adalah suatu proses pada tumbuhan yang memiliki klorofil untuk memproduksi makanan. Hasil dari proses ini berupa energi dan glukosa yang berguna untuk memenuhi berbagai keperluan tumbuhan dalam menjalankan berbagai aktivitas.
Apa Nama Tempat Terjadinya Reaksi Terang?
Berdasarkan buku Seri IPA Biologi SMP Kelas VIII, 2002, reaksi terang adalah tahap utama dalam proses fotosintesis. Reaksi ini terjadi di salah satu bagian dalam daun.
Nama tempat terjadinya reaksi terang pada tumbuhan adalah kloroplas, lebih tepatnya pada bagian tilakoid. Ini adalah struktur sel tumbuhan yang mengandung pigmen hijau klorofil.
Tilakoid memiliki bentuk seperti lembaran tipis yang tersusun dalam stapel-stapel yang disebut grana. Di dalam tilakoid, pigmen klorofil menangkap energi cahaya matahari.
ADVERTISEMENT
Energi tersebut kemudian digunakan untuk menghasilkan ATP (adenosine triphosphate) dan NADPH (nicotinamide adenine dinucleotide phosphate). Keduanya dilakukan melalui rantai transport elektron.
Grana-grana pada tilakoid tersebut berfungsi untuk meningkatkan area permukaan yang terekspos pada pigmen klorofil. Sehingga membuka peluang lebih banyak energi cahaya dapat diserap dan lebih banyak reaksi fotosintesis dapat terjadi.
Lantas, apa yang terjadi setelah reaksi terang di tilakoid menghasilkan ATP dan NADPH? Selanjutnya energi dan zat-zat tersebut akan digunakan dalam tahap reaksi gelap fotosintesis yang terjadi di bagian lain dari kloroplas. Lebih tepatnya pada stroma.
Bisa disimpulkan bahwa reaksi terang dalam fotosintesis sangat penting. Alasannya karena inilah tahap energi cahaya matahari diubah menjadi energi kimia. Nantinya bisa digunakan oleh tumbuhan dan organisme fotosintetik lainnya untuk tumbuh dan berkembang.
ADVERTISEMENT
Fotosintesis adalah salah satu proses penting dalam ekologi karena menghasilkan makanan untuk organisme autotrof (organisme yang mampu membuat makanannya sendiri). Selain itu juga mengubah karbon dioksida menjadi oksigen, yang mendukung kehidupan di Bumi.
Proses fotosintesis tidak akan bisa berlangsung tanpa adanya tilakoid, yang merupakan tempat terjadinya reaksi terang. Dengan kata lain, tilakoid adalah komponen penting dalam proses fotosintesis. (DNR)