Konten dari Pengguna

Pengertian Debit Air dan Rumusnya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
28 Oktober 2023 16:32 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Debit Adalah. Sumber: Pexels/Quang Nguyen Vinh
zoom-in-whitePerbesar
Debit Adalah. Sumber: Pexels/Quang Nguyen Vinh
ADVERTISEMENT
Debit adalah ukuran yang berlaku pada air. Debit air merupakan istilah untuk mengukur jumlah air mengalir melalui suatu saluran, seperti sungai dan bendungan.
ADVERTISEMENT
Penggunaan debit air sangat penting untuk mengelola sumber daya air, manajemen sungai, sampai penggunaan air di dalam kehidupan sehari-hari. Setelah mengetahui debit air, maka bisa mengetahui kapan bak mandi di rumah terisi penuh, hingga menghitung volume curah hujan.

Pengertian Debit Air

Debit Adalah. Sumber: Pexels/Son Tung Tran
Dikutip dari Buku Dasar-dasar Kimia Air, Makanan, dan Minuman, Indra Lasmana Tarigan, S.Pd., M.Sc, (2019: 31), pengertian debit adalah ukuran banyaknya volume air yang dapat lewat dalam suatu tempat dalam setiap satu satuan waktu.
Debit terjadi, karena adanya aliran air dari satu atau beberapa sumber air yang berada di ketinggian, misalnya di sebuah puncak bukit atau gunung yang tinggi, di mana air hujan banyak jatuh di daerah tersebut, kemudian terkumpul di bagian yang cekung.
ADVERTISEMENT
Lama kelamaan dikarenakan sudah terlalu penuh. Pada akhirnya, mengalir keluar melalui bagian bibir cekungan yang paling mudah tergerus air. Selanjutnya, air itu mengalir di atas permukaan tanah paling rendah, mula-mula merata.
Namun, karena ada beberapa bagian di permukaan tanah yang tidak begitu keras, maka mudah terkikis, sehingga menjadi alur, seperti sungai yang tercipta semakin hari semakin panjang.
Aliran air dikatakan memiliki sifat ideal, apabila air tersebut tidak dapat dimanfaatkan dan berpindah tanpa mengalami gesekan. Hal ini berarti pada gerakan air tersebut memiliki kecepatan yang tetap pada masing-masing titik dalam pipa dan gerakannya beraturan akibat pengaruh gravitasi bumi.
Dalam sistem satuan SI besarnya debit dinyatakan dalam satuan meter kubik per detik (m3/dt). Kemampuan dalam pengukuran debit aliran sangat diperlukan untuk mengetahui potensi sumberdaya air di suatu wilayah DAS.
ADVERTISEMENT

Rumus Debit Air

Debet Adalah. Sumber: Pexels/Jeswin Thomas
Rumus debit air adalah
Debit = Volume : Waktu
Untuk lebih memahaminya, berikut adalah contoh soal yang bisa dijadikan materi pembelajaran.
Contoh Soal
Dalam 1 jam sebuah keran dapat mengeluarkan air sebesar 3.600 meter kubik. Berapa liter atau detik debit air tersebut?
Penyelesaian:
Diketahui
Volume (v) = 3.600 meter kubik
= 3.600.000 desimeter kubik.
= 3.600.000 liter
Waktu (t)= 1 jam
= 3.600 detik
Maka debitnya adalah= 3.600.000 liter : 3.600 detik
= 1.000 liter per detik.
Jadi, dapat disimpulkan debit adalah ukuran banyaknya air yang mengalir dalam waktu tertentu. Itulah pembahasan mengenai pengertian, dan juga rumus debit yang penting dalam mengukur aliran air dengan tepat. Semoga membantu! (ERI)
ADVERTISEMENT