Konten dari Pengguna

Pengertian Hipotesis Lengkap dengan Ciri dan Jenisnya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
3 Juni 2023 14:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Hipotesis adalah. Sumber: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Hipotesis adalah. Sumber: pexels.com
ADVERTISEMENT
Dalam melakukan penelitian, para peneliti biasanya akan menyusun hipotesis terlebih dahulu sebagai salah satu langkah awalnya. Adapun hipotesis adalah dugaan sementara dalam suatu penelitian. Perumusan hipotesis ini menjadi langkah penting karena nantinya akan berkaitan dengan hasil penelitian.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu saja, pada bagian kesimpulan, si peneliti juga harus memberikan jawaban terhadap hipotesis yang telah dibuat sebelumnya. Namun, sebenarnya apa itu hipotesis dalam sebuah penelitian?

Pengertian dan Ciri-Ciri Hipotesis

Hipotesis adalah. Sumber: pexels.com
Mengutip dari buku Pengujian Hipotesis (Deskriptif, Komparatif, dan Asosiatif) oleh Dian Kusuma Wardani (2020:15), pengertian hipotesis adalah suatu asumsi atau anggapan atau dugaan teoritis yang dapat ditolak atau tidak ditolak secara empiris.
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa hipotesis menjadi bagian yang penting dalam sebuah penelitian, khususnya penelitian kuantitatif karena akan menjadi dasar dugaan substansial dari peneliti tentang topik permasalahan penelitian. Di mana nantinya dalam proses penelitian akan dibuktikan secara empiris.
Adapun beberapa ciri dari hipotesis dalam penelitian adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT

Jenis-Jenis Hipotesis

Terdapat dua jenis hipotesis penelitian yang perlu diketahui antara lain sebagai berikut.

1. Hipotesis Tanpa Arah

Hipotesis tanpa arah juga kerap disebut dengan hipotesis dua arah, di mana hipotesis ini merupakan rumusan dari kalimat atau proposisi yang berisi tentang pernyataan adanya hubungan atau tidak adanya hubungan.
ADVERTISEMENT
Artinya, jenis hipotesis ini tidak menjelaskan tentang arah hubungan antara variabel yang diteliti secara metodologis.

2. Hipotesis Searah

Hipotesis searah adalah pernyataan yang menunjukkan arah hubungan dan juga perbedaan antara dua atau lebih variabel yang diteliti secara metodologis. Adapun arah hubungan dan juga perbedaan tersebut menunjukkan aspek positif atau negatif yang saling berimplikasi.
Dari penjelasan di atas, apakah sudah lebih paham tentang apa itu hipotesis dalam penelitian? (Anne)