Konten dari Pengguna

Pengertian Hutan Homogen dan Ciri-cirinya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
9 Januari 2024 11:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Hutan homogen adalah. Foto hanya ilustrasi, Sumber: Pexels/Lukas
zoom-in-whitePerbesar
Hutan homogen adalah. Foto hanya ilustrasi, Sumber: Pexels/Lukas
ADVERTISEMENT
Hutan homogen adalah salah satu jenis hutan yang dikelompokkan berdasarkan tipe pohon yang tumbuh. Homogen terbentuk dari kata "homos" yang bermakna sama dan "genos" berarti jenis. Sehingga, pohon yang tumbuh pada hutan homogen berjenis sama.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Respon Semut Terhadap Kerusakan Ekosistem Hutan di Pulau Kecil oleh Fransina Latumahina, dkk (2019:27) hutan homogen adalah hutan yang memilki tumbuhan relatif seragam, seperti hutan pinus, hutan jati, dan hutan bambu.

Pengertian Hutan Homogen

Hutan homogen adalah. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pexels/Satty Singh
Hutan homogen adalah hutan yang didominasi oleh satu jenis pohon. Hutan ini memiliki fungsi dan tujuan tertentu, contohnya adalah reboisasi, industri, atau kepentingan lainnya. Agar dapat membedakannya dengan jenis hutan lain, berikut ciri-cirinya.

1. Rendahnya Keragaman Genetik

Hutan homogen memiliki ciri utama yang menunjukkan rendahnya keragaman genetik dibanding jenis hutan lain. Sehingga, pohon yang tumbuh pada hutan ini akan cenderung satu jenis.
Setidaknya, 80 persen hutan homogen terdiri dari satu spesies. Namun, terdapat 20 persen yang terdiri dari beraneka ragam spesies. Sehingga, sisanya memiliki genetik yang sama.
ADVERTISEMENT

2. Memiliki Fungsi Tertentu

Selanjutnya, hutan homogen tercipta secara alami maupun buatan atas bantuan manusia. Sehingga, banyak hutan homogen yang dimanfaatkan untuk tujuan tertentu. Seperti keperluan industri, seperti hutan jati. Terdapat juga hutan homogen yang berguna untuk penghijauan.

Contoh Hutan Homogen

Hutan homogen adalah. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pexels/thiago japyassu
Di Indonesia, hutan homogen adalah salah satu jenis hutan yang sering ditemui. Terdapat beberapa contoh hutan homogen yang tersebar di berbagai wilayah. Berikut penjelasannya:
ADVERTISEMENT
Dapat disimpulkan, hutan homogen adalah hutan yang diciptakan untuk tujuan tertentu dengan ciri utama memiliki satu jenis spesies. Selain itu, di Indonesia sendiri terdapat banyak contoh hutan homogen dengan fungsi beragam. Semoga bermanfaat! (NUM)