Konten dari Pengguna

Pengertian Kala Rotasi Bumi dan Akibatnya bagi Kehidupan Manusia

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
7 Februari 2024 16:54 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pengertian kala rotasi bumi. Sumber foto: Unplash/Amy Humphries
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pengertian kala rotasi bumi. Sumber foto: Unplash/Amy Humphries
ADVERTISEMENT
Kala rotasi bumi relatif singkat daripada kala revolusi bumi. Istilah rotasi bumi merujuk pada perputaran planet Bumi pada porosnya. Kejadian ini akan berdampak pada kehidupan makhluk hidup.
ADVERTISEMENT
Pergerakan bumi pada porosnya dimulai dari arah barat ke arah timur. Ujung dari geraknya rotasi bumi disebut dengan kutub utara dan kutub selatan. Sedangkan, garis tengah dari rotasi bumi disebut dengan garis khatulistiwa.

Pengertian Kala Rotasi Bumi

Ilustrasi pengertian kala rotasi bumi. Sumber foto: Unplash/Arpit Rastogi
Dikutip dari buku Jurus Jitu Sukses UASBN SD 2009, Penerbit Agromedia Pustaka (hal 297), kala rotasi bumi adalah waktu yang dibutuhkan bumi untuk melakukan satu kali rotasi.
Bumi membutuhkan waktu 23, 9 jam atau 24 jam untuk berotasi. Bumi melakukan rotasi berlawanan dengan arah jarum jam. Hal ini mengakibatkan matahari terbit dari arah timur dan terbenam dari arah barat.

Akibat Rotasi Bumi bagi Kehidupan Manusia

Ilustrasi akibat rotasi bumi bagi kehidupan manusia. Sumber foto: Unplash/Aldofo Felix
Terjadinya rotasi bumi mampu menimbulkan beberapa peristiwa. Untuk mengetahui akibat dari rotasi bumi bagi kehidupan manusia bisa dipahami sebagai berikut ini.
ADVERTISEMENT

1. Pergantian Siang dan Malam

Permukaan bumi yang menghadap matahari mengalami siang. Sedangkan permukaan yang membelakangi matahari mengalami malam. Akibat rotasi bumi, yaitu permukaan bumi yang menghadap dan membelakangi matahari berganti secara bergantian.

2. Pembelokan Arah Angin

Secara umum, rotasi bumi mampu membuat pembelokan arah angin. Hal ini disebabkan karena arah rotasi berlangsung dari barat ke timur.
Oleh sebab itu, angin yang berasal dari utara ke selatan akan berbelok ke arah timur. Bahkan angin yang berasal dari selatan ke utara akan berbelok ke arah barat.

3. Pasang Surut Air Laut

Pasang surut air laut adalah perubahan ketinggian permukaan air laut yang berlangsung secara periodik dalam periode setengah hari. Penyebab terjadinya pasang surut air laut ialah rotasi bumi.
Bumi yang berputar pada porosnya mengakibatkan posisi bulan seolah-olah mengelilingi bumi dalam satu hari dua kali. Hal ini memengaruhi permukaan air laut sesuai dengan posisi relatif bulan terhadap bumi.
ADVERTISEMENT

4. Perbedaan Waktu

Rotasi bumi menyebabkan adanya perbedaan waktu di berbagai tempat di dunia. Lama kala rotasi bumi adalah 24 jam dan setiap sudut 15° memiliki perbedaan waktu satu jam.
Jika jarak sudutnya 30°, maka perbedaan waktunya 2 jam begitupun seterusnya. Angka ini berasal dari pembagian sudut tempuh dengan waktu tempuh (360°: 24 = 15°).

5. Pergerakan Semu Bintang

Benda-benda langit yang dilihat oleh manusia setiap hari (terutama malam hari) seolah-olah melintas dari timur ke barat. Pergerakan ini selanjutnya dikenal sebagai pergerakan semu harian benda langit.
Pergerakan ini tidak disebabkan oleh gerakan benda-benda langit terhadap bumi, tetapi disebabkan adanya rotasi bumi pada porosnya.
Demikianlah informasi mengenai kala rotasi bumi. Perputaran bumi pada porosnya ini mengakibatkan beberapa hal yang umum terjadi dalam kehidupan sehari-hari. (NTA)
ADVERTISEMENT