Konten dari Pengguna

Rangkuman Materi Karya Ilmiah Kelas 11 dan Pengertian

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
2 April 2024 11:25 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi materi karya ilmiah kelas 11. Sumber: pexels.com/Burst
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi materi karya ilmiah kelas 11. Sumber: pexels.com/Burst
ADVERTISEMENT
Saat duduk di bangku SMA, siswa akan dikenalkan dengan rangkuman materi karya ilmiah kelas 11 sebagai bekal kepenulisan. Karya tulis ilmiah adalah salah satu jenis tulisan yang memuat informasi mengenai suatu peristiwa.
ADVERTISEMENT
Karya tulis ilmiah sering dibuat oleh siswa, mahasiswa, dan orang-orang yang berada di lembaga penelitian atau pendidikan. Tema yang diangkat seputar permasalahan dalam bidang tertentu.

Materi Karya Ilmiah Kelas 11 SMA

Ilustrasi materi karya ilmiah kelas 11. Sumber: pexels.com/Vlada Karpovich
Sejak SMA, siswa sebaiknya mulai diberi bekal kepenulisan karya ilmiah lewat rangkuman materi karya ilmiah kelas 11.
Mengutip dari buku Karya Tulis Ilmiah: Implementasi Chat GPT dan Manajemen Referensi Menulis, Muhamad Arif, (2023:1), pengertian karya tulis ilmiah adalah laporan tertulis yang diterbitkan sesuai dengan kaidah yang disepakati oleh masyarakat.
Karya tulis ilmiah adalah hasil penelitian yang telah diuji secara ilmiah oleh peneliti sebelum diterbitkan. Tema yang diangkat dalam karya tulis ilmiah beragam mulai dari bidang sosial, pendidikan, teknologi, psikologi, ekonomi, dan sebagainya.
ADVERTISEMENT
Ada beberapa fungsi karya tulis ilmiah yang penting diketahui siswa. Berikut penjelasannya.

Struktur Karya Tulis Ilmiah

Ilustrasi materi karya ilmiah kelas 11. Sumber: pexels.com/Vlada Karpovich
Tidak bisa sembarangan dalam membuat karya tulis ilmiah karena ada struktur yang harus diikuti sebagai berikut.

1. Halaman Judul

Judul adalah bagian awal karya tulis ilmiah yang isinya topik permasalahan. Judul harus memberikan gambaran dan rasa penasaran kepada pembaca mengenai materi yang akan dibahas.

2. Abstrak

Abstrak adalah ringkasan dari isi karya tulis yang berisi maksud dan tujuan dari karya tulis tersebut.

3. Pendahuluan

Informasi yang ditulis di halaman pendahuluan adalah alasan mengapa penulis memilih tema tersebut sekaligus menjelaskan manfaatnya.
ADVERTISEMENT

4. Kerangka Teori

Kerangka teori berisi landasan teori dan hipotesis penelitian. Landasan teori adalah konsep yang memfokuskan penulis dalam menyajikan teori. Sedangkan hipotesis adalah kesimpulan sementara yang didapatkan dari kerangka pemikiran.

5. Metode Penelitian

Pada bagian ini, penulis perlu menuliskan metode penelitian apa yang digunakan. Apakah kuantitatif atau kualitatif.

6. Hasil dan Pembahasan

Kemudian bab selanjutnya adalah memaparkan hasil dan pembahasan yang didapatkan setelah melakukan penelitian. Pada bagian ini, penulis perlu melakukan uji hipotesis apakah data yang didapatkan mendukung hipotesis atau tidak.

7. Penutup

Terakhir adalah bab penutup yang berisi saran dan kesimpulan sesuai penelitian yang dilakukan.
Rangkuman materi karya ilmiah kelas 11 di atas bisa menjadi bekal bagi siswa yang ingin belajar menulis karya ilmiah. Siswa bisa mengikuti struktur di atas dalam penulisan karya tulis ilmiah. (GTA)
ADVERTISEMENT