Konten dari Pengguna

RY 4 List Perlengkapan Bayi Baru Lahir Anti Mubazir yang Wajib Dimiliki

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
20 April 2025 17:47 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi list perlengkapan bayi baru lahir anti mubazir. Sumber foto: Pixabay/ TerriC
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi list perlengkapan bayi baru lahir anti mubazir. Sumber foto: Pixabay/ TerriC
ADVERTISEMENT
Ada beberapa perlengkapan yang perlu dipersiapkan sebelum kelahiran bayi. Namun, penting untuk membeli barang yang memang dibutuhkan saja. Tujuannya yaitu agar pengeluaran lebih hemat dan barang tersebut tetap dapat terpakai. Karena itu, list perlengkapan bayi baru lahir anti mubazir sangat diperlukan untuk memudahkan perencanaan pembelian.
ADVERTISEMENT
Keperluan bayi baru lahir sangat beragam dan perlu diperhatikan dengan cermat dalam pemilihannya. Tidak hanya soal tampilan, tetapi juga penting untuk mempertimbangkan bahan, keamanan, dan fungsi dari setiap barang secara menyeluruh.

List Perlengkapan Bayi Baru Lahir Anti Mubazir yang Wajib Dimiliki

Ilustrasi list perlengkapan bayi baru lahir anti mubazir. Sumber foto: Pixabay/ kelin
Perlengkapan bayi merupakan kebutuhan krusial yang harus dimiliki. Khususnya bagi calon orang tua yang akan mempunyai bayi.
Meskipun demikian, sering kali masyarakat merasa bingung dalam menentukan jenis produk yang akan dibeli. Bahkan, kondisi ini dapat membuat seseorang membeli perlengkapan bayi yang sebenarnya tidak dibutuhkan.
Untuk menghindari hal tersebut, pembaca perlu mencermati daftar perlengkapan bayi baru lahir yang anti mubazir. Adapun daftarnya adalah sebagai berikut:

1. Bedong Selimut

Bedong selimut merupakan kain yang dirancang khusus untuk membungkus bayi. Dengan begitu, bayi dapat tidur dengan nyaman dan tetap hangat. Umumnya bedong memiliki beberapa ukuran. Idealnya ketentuan ukuran yang baik untuk selimut bedog adalah 42 x 42 cm agar lebih mudah diselipkan.
ADVERTISEMENT

2. Pakaian Bayi

Pakaian bayi termasuk perlengkapan yang sangat dibutuhkan. Dikutip dari buku Mother’s Journey Perjalanan Menjadi Mama Muda Cerdas, Produktif, dan Kreatif, Sarah Fransisca, (2021: 38), tips dalam membeli pakaian yang tepat yaitu pilihlah baju terbuat dari bahan katun agar dapat mudah menyerap keringat. Selain itu usahakan ukurannya pas dan model sederhana. Tujuannya agar orang tua bisa tidak kesulitan saat memakainya.

3. Popok

Popok berfungsi untuk menyerap urine dan kotoran bayi. Beberapa aspek yang patut dipertimbangkan saat memilih popok, meliputi kemampuan daya serap, kesesuaian ukuran, dan bahan yang lembut.

4. Perlengkapan Mandi Bayi

Perlengkapan mandi diperlukan untuk menjaga kebersihan bayi. Gunakan perlengkapan dengan bahan-bahan yang aman dan tidak membahayakan karena kulit bayi cenderung lebih sensitif.
List perlengkapan bayi baru lahir anti mubazir di atas dapat menjadi panduan sebelum berbelanja. Setelah mencermati ulasan ini, pembaca tidak akan merasa kesulitan dalam mempersiapkan perlengkapan bayi yang sesuai dengan kebutuhan. (Riyana)
ADVERTISEMENT