Konten dari Pengguna

Sinopsis Film Bolehkah Sekali Saja Ku Menangis

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
18 Oktober 2024 18:24 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sinopsis film Bolehkah Sekali Saja Ku Menangis. Foto: Pixabay.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sinopsis film Bolehkah Sekali Saja Ku Menangis. Foto: Pixabay.
ADVERTISEMENT
Film Bolehkah Sekali Saja Ku Menangis menjadi salah satu film yang direkomendasikan untuk ditonton pada bulan Oktober 2024. Film ini dinilai relate dengan kehidupan banyak orang, maka tidak heran jika banyak yang memperbincangkannya secara online maupun offline. Lalu, bagaimanakah sinopsis film Bolehkah Sekali Saja Ku Menangis?
ADVERTISEMENT
Sebagai informasi, film ini mengusung tema tentang kesehatan mental yang dibintangi oleh Prilly Latuconsina sebagai pemeran utamanya. Tidak hanya diperankan oleh Prilly, terdapat aktor dan aktris lainnya yang turut serta pada film mental illness karya sutradara Reka Wijaya.

Sinopsis Film Bolehkah Sekali Saja Ku Menangis

Ilustrasi sinopsis film Bolehkah Sekali Saja Ku Menangis. Foto: Pixabay.
Sinopsis film Bolehkah Sekali Saja Ku Menangis menceritakan tentang gangguan kesehatan yang diderita oleh seorang perempuan bernama Tari. Mengutip laman website milik yankes.kemkes.go.id, mental illness atau gangguan mental adalah gangguan pada kondisi kesehatan yang memengaruhi pemikiran, perasaan, perilaku, suasana hati, atau kombinasi diantara keduanya.
Tari yang diperankan oleh Prilly Latuconsina digambarkan mempunyai keluarga yang tidak harmonis karena ayahnya selalu melakukan kekerasan kepada ibunya sejak tari kecil sampai dewasa. Setelah kakaknya pergi dari rumah, Tari harus berjuang sendirian untuk menyelamatkan ibunya.
ADVERTISEMENT
Ia selalu menutupi perasaannya dengan senyuman di luar rumah dan menangis sendiri ketika sedang sendirian. Suatu saat, Tari tidak bisa menahannya lagi. Akhirnya, Tari ikut bergabung ke dalam komunitas bernama Support Group untuk saling berbagi cerita dan dukungan ditemani Baskara, seorang pria yang juga mempunyai trauma.
Baskara pada film ini diperankan oleh Pradikta Wicaksono dan digambarkan sebagai pria tempramental karena ekspektasi diri sendiri yang terlalu tinggi.
Di sana, mereka berdua bisa bercerita tanpa takut dipandang sebelah mata oleh orang lain. Perlahan Tari mulai menerima dan memahami kondisi mentalnya dengan baik. Akankah, Tari mampu mengatasi trauma yang dialami dan tak lagi memendam air mata? Termukan jawabannya di bioskop pada 17 Oktober 2024.
ADVERTISEMENT
Demikian sinopsis film Bolehkah Sekali Saja Ku Menangis yang mengusung tema tentang kesehatan mental. Selamat menonton film yang sedang booming ini. (LFP)