Konten dari Pengguna

Tema Cerpen Hatarakibachi yang Berlatar Tempat Negara Jepang

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
19 Januari 2025 13:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Tema Cerpen Hatarakibachi. Sumber: unsplash/ Jonas Jacobsson
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Tema Cerpen Hatarakibachi. Sumber: unsplash/ Jonas Jacobsson
ADVERTISEMENT
Cerpen Hatarakibachi mengisahkan kehidupan tokoh Nina yang harus ke Jepang untuk program pertukaran budaya. Tema cerpen Hatarakibachi adalah tema percintaan.
ADVERTISEMENT
Untuk menentukan tema dari sebuah cerpen perlu dibaca secara keseluruhan isi cerpennya. Kemudian kejadian, dialog dan skenario yang ada dalam cerita bisa dijadikan bahan analisis untuk menentukan temanya.

Tema Cerpen Hatarakibachi karya Awit Radiani

Ilustrasi Tema Cerpen Hatarakibachi. Sumber: unsplash/ Glen Noble
Tema cerpen Hatarakibachi adalah tema percintaan. Hal itu dapat dilihat dari alur ceritanya yang mengisahkan kehidupan percintaan tokoh utamanya, yaitu Nina.
Cerpen ini memiliki tiga karakter utama yaitu Nina Chan, Endo dan Satoshi San. Untuk penokohannya, Nina Chan digambarkan sebagai tokoh yang bersifat, supel dan humoris.
Sedangkan Endo adalah tokoh yang plin-plan, suka melakukan kegiatan yang dianggap aneh dan pandai merayu. Adapun Satoshi San digambarkan sebagai orang dengan karakter yang perhatian dan peduli terhadap sekitarnya.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari buku Tema dan Amanat dalam Cerita Pendek Indonesia oleh Marwoto (2020:11), tema yang terdapat dalam karya dapat ditentukan secara keseluruhan melalui bukti langsung maupun tidak langsung. Misalnya berupa kata-kata yang ditemukan di dalam cerita dan penafsiran terhadap kata-kata itu.
Dalam sebuah cerita terkadang bisa ditemukan bahan analisis untuk menentukan tema dari adanya data-data yang berupa kata-kata, kalimat, alinea, atau dialog-dialog yang dipandang sebagai bentuk pencerminan tema pokok dari cerita itu sendiri.
Kesimpulan bahwa cerpen ini memiliki tema percintaan tergambar dari alinea-alinea cerpennya yang kerap menggambarkan kebersamaan Endo dan Nina Chan. Sesekali Endo merayu Nina Chan meskipun gadis itu tak tergoda dengan rayuannya.
Paragraf yang menguatkan kesimpulan itu adalah kalimat yang berbunyi "Seketika di mataku Endo berubah menjadi seekor laba-laba yang sedang menebar jaring penangkap mangsa. Sepintas teringat sakit hati di masa lalu. la mengaku cintanya padaku hanya sementara, selama di Indonesia. Bila pergi ke negara lain, ia akan mencintai yang lain. Baginya perempuan tak lebih dari serangga. Selama masih tergila-gila ia akan memuja dan terus memburu. Lalu bila menemukan jenis baru yang lama tinggal serangga mati terpigura, tersimpan dalam lemari koleksi."
ADVERTISEMENT
Di mata Nina Chan, Endo adalah pria playboy karena bisa berganti-ganti wanita sesukanya. Bahkan Nina menganggap Endo melihat wanita bagaikan serangga yang kerap dijadikan koleksi.
Dari penggalan cerita itu dapat diketahui bahwa tema cerpen Hatarakibachi adalah percintaan. Nina Chan yang sudah mengetahui sifat Endo merasa tak lagi tergoda dengan segala sikap dan rayuannya. (IMA)