Konten dari Pengguna

Teori Humanistik: Pengertian dan Manfaatnya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
22 Juni 2024 13:52 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Teori humanistik adalah. Sumber: Pexels/Tima Miroshnichenko
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Teori humanistik adalah. Sumber: Pexels/Tima Miroshnichenko
ADVERTISEMENT
Teori humanistik adalah teori dasar yang penting untuk diketahui dalam psikologi dan pendidikan. Secara garis besar, teori tersebut merupakan teori belajar. Konsep utamanya ialah memanusiakan manusia.
ADVERTISEMENT
Sedangkan humanisme, memandang bahwa perilaku itu bertujuan. Jadi setiap niat, motif, dan tekad dalam diri individu merupakan faktor penentu lahirnya perilaku.

Pengertian Teori Humanistik

Ilustrasi Teori humanistik adalah. Sumber: Pexels/Antoni Shkraba
Sekilas tentang sejarah humanistik, aliran humanistik muncul pada tahun 1940-an sebagai reaksi atas ketidakpuasan terhadap pendekatan psikoanalisis dan behavioristik.
Istilah humanistik berasal dari bahasa Latin yakni kata 'humanitas' yang artinya pendidikan manusia. Sehingga pada hakikatnya, kata humanistik menekankan pada pendekatan di dalam pendidikan yang menjalin komunikasi dan relasi personal.
Menurut buku Teori Dasar Memahami Perilaku, Alfi Laili Nur.F, dkk (2022:89), teori humanistik merupakan suatu pendapat yang didasarkan pada penelitian dan dan penemuan yang didukung oleh data dan argumentasi.
Jadi pengertian teori humanistik adalah suatu pendapat tentang pendekatan terhadap pendidikan secara komunikasi dan relasi personal. Tujuannya memanusiakan manusia.
ADVERTISEMENT
Teori ini menyatakan bahwa manusia berhak mengenali dirinya sendiri sebagai langkah untuk belajar, sehingga diharapkan aktualisasi diri, dan pemahaman diri dapat berjalan optimal.
Belajar dapat dikatakan berhasil apabila terdapat makna yang dicapai oleh peserta didik dari segi materi maupun dalam kehidupannya nanti (Arthur Combs). Jadi mereka dapat memamahmi lingkungan dan dirinya sendiri.

Manfaat Teori Humanistik

Ilustrasi Teori humanistik adalah. Sumber: Pexels/Mehmet Turgut Kirkgoz
Adapun teori yang mengutamakan pendekatan dalam personal ini memberikan manfaat, di antaranya adalah.
ADVERTISEMENT
Teori humanistik adalah pendapat yang didasarkan penelitian dan penemuan yang didukun oleh data dan argumentasi yang bertujuan memanusiakan manusia. Teori tersebut dapat membantu individu dalam memaknai proses belajar sehingga berarti bagi kehidupannya. (DVA)