Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Tujuan Promosi beserta Fungsinya untuk Barang dan Jasa
30 September 2023 19:31 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Secara sederhana, tujuan promosi adalah membujuk calon konsumen agar membeli produk yang ditawarkan. Promosi merupakan salah satu kegiatan pemasaran yang sangat penting. Dengan adanya promosi, konsumen bisa mengetahui produk apa yang tersedia.
ADVERTISEMENT
Setiap orang memiliki kebutuhan dan keinginan yang berbeda-beda. Promosi adalah salah satu cara yang bisa dilakukan untuk memasarkan barang dan jasa.
Pengertian dan Tujuan Promosi
Dikutip dari Produk Kreatif dan Kewirausahaan Akuntansi dan Keuangan Lembaga SMK/MAK Kelas XI Semester 2, El Brahim (2021:65-66), pada hakikatnya promosi merupakan suatu komunikasi pemasaran.
Pengertian promosi adalah kegiatan komunikasi yang dilakukan oleh seseorang atau suatu perusahaan dengan masyarakat luas. Promosi juga merupakan kegiatan pemasaran yang umum dilakukan tenaga pemasar untuk memberikan informasi mengenai suatu produk.
Salah satu tujuan promosi adalah untuk membujuk masyarakat agar mau membeli produk yang ditawarkan. Selain itu, berikut adalah beberapa tujuan promosi lainnya.
1. Menginformasikan tentang Produk
Kegiatan promosi bisa bertujuan untuk menginformasikan semua jenis produk yang ditawarkan. Hal yang dilakukan antara lain adalah dengan menjelaskan bagaimana cara kerja suatu produk, memberitahu jasa apa saja yang disediakan, menginformasikan perubahan harga pasar, dan sebagainya.
ADVERTISEMENT
2. Meningkatkan Keuntungan
Tujuan promosi selanjutnya adalah untuk meningkatkan keuntungan. Dengan melakukan kegiatan promosi, maka konsumen akan tertarik untuk membeli produk yang ditawarkan. Hasilnya adalah keuntungan akan meningkat.
3. Membedakan dengan Produk Pesaing
Kegiatan promosi juga bisa dilakukan untuk membedakan produk baik barang atau jasa dengan produk pesaingnya. Perusahaan bisa menggunakan momen ini untuk menginformasikan keunggulan apa saja yang dimiliki oleh produk mereka.
Fungsi Promosi
Sudah dijelaskan bahwa promosi adalah kegiatan yang sangat penting. Kegiatan ini memiliki sejumlah fungsi sebagai berikut.
1. Menarik Perhatian Masyarakat
Salah satu fungsi promosi adalah untuk menarik perhatian masyarakat. Masyarakat ini juga yang nantinya menjadi target pasarnya. Dengan kegiatan promosi, diharapkan masyarakat bisa tertarik untuk menggunakan atau mengonsumsi produk yang ditawarkan.
2. Mendapatkan Konsumen Baru
Dengan melakukan kegiatan promosi, maka barang dan jasa yang ditawarkan bisa semakin dikenal oleh masyarakat. Jika semakin banyak orang yang mengenal produk tersebut, maka peluang mendapatkan konsumen baru akan terbuka lebar.
ADVERTISEMENT
Jadi, salah satu tujuan promosi adalah membujuk masyarakat agar membeli produk yang ditawarkan. (KRIS)