news-card-video
6 Ramadhan 1446 HKamis, 06 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Warna Coklat Mahogany Seperti Apa? Ini Penjelasannya untuk Tren Baju Lebaran

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
6 Maret 2025 15:17 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi untuk warna coklat mahogany seperti apa? Sumber: unsplash.com/Nordwood Themes
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi untuk warna coklat mahogany seperti apa? Sumber: unsplash.com/Nordwood Themes
ADVERTISEMENT
Warna coklat mahogany seperti apa? Warna coklat mahogany adalah warna yang diprediksi menjadi tren baju Lebaran 2025. Setiap tahun tren warna baju Lebaran berganti. Pada tahun ini, viral tren gamis warna mahogany di media sosial.
ADVERTISEMENT
Masih banyak yang belum mengetahui secara persis seperti apa warna coklat mahogany. Bagi yang ingin mencari baju Lebaran dengan warna ini, ketahui terlebih dahulu karakter dan perbedaan cirinya dengan warna coklat yang lain.

Baju Lebaran Warna Coklat Mahogany Seperti Apa?

Ilustrasi untuk warna coklat mahogany seperti apa? Sumber: pexels.com/Juan Vargas
Menurut buku Desain Komunikasi Visual: Panduan untuk Pemula oleh Lia Anggraini S. dan Kirana Nathalia (2014: 38), warna coklat adalah warna yang memiliki kesan natural, hangat, membumi, dan stabil. Warna coklat menghadirkan kenyamanan, memberi kesan elegan dan anggun.
Ada berbagai jenis warna coklat, salah satunya adalah coklat mahogany. Warna coklat mahogany seperti apa? Warna coklat mahogany atau coklat mahoni adalah warna coklat tua pekat dengan aksen merah.
Disebut warna coklat mahogany karena corak warnanya yang menyerupai warna kayu pohon mahoni. Warna coklat mahoni diprediksi akan menjadi tren warna baju Lebaran 2025.
ADVERTISEMENT
Warna ini memberikan kesan hangat saat dikenakan untuk berkumpul bersama keluarga. Pakaian warna coklat mahogany dapat dipadupadankan dengan warna-warna sebagai berikut:

1. Krem

Warna coklat mahoni sangat cocok dipadupadankan dengan warna krem. Warna krem memiliki kesan lembut, ringan, dan hangat. Kombinasi warna krem dengan coklat mahogany dapat memberikan kesan yang seimbang antara lembut dan elegan.

2. Coklat Tua

Warna coklat mahogany dapat dikombinasikan dengan warna coklat tua. Paduan kedua warna ini dapat memberikan kesan yang lebih elegan dan cocok untuk dijadikan outfit acara formal.

3. Abu-Abu

Paduan warna abu-abu dan coklat mahogany adalah kombinasi yang kotras tetapi dapat membuat warna coklat mahogany menjadi lebih menonjol. Contoh penggunaannya adalah pada hijab atau untuk bawahan pakaian.

4. Warna Putih

Padu padan warna putih dan coklat mahogany juga menghasilkan kombinasi warna yang kontras. Warna cokelat mahogany dapat digunakan sebagai atasan, sedangkan warna putih untuk bawahan. Bisa juga untuk model baju tumpuk.
ADVERTISEMENT
Jadi baju Lebaran warna coklat mahogany seperti apa? Baju Lebaran berwarna cokelat mahogany adalah baju Lebaran dengan warna coklat tua kemerahan yang menyerupai warna kayu mahoni. Semoga dapat membantu menentukan outfit Lebaran sesuai dengan tren warna 2025. (IND)