Konten dari Pengguna

Mahasiswa KKN UNMUL Gelar Sosialisasi Pentingnya Keamanan Informasi Digital

Rayhan Abdilah Rapiq
KKN Bindes Kelompok 5
31 Agustus 2024 15:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Rayhan Abdilah Rapiq tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sosialisasi Kemanan Informasi Digital
zoom-in-whitePerbesar
Sosialisasi Kemanan Informasi Digital
Desa Sangkima, Kec. Sangatta Selatan (25 Juli 2024) - Masjid Dusun Airpot, Desa Sangkima, menjadi tempat pelaksanaan program sosialisasi mengenai keamanan informasi digital yang diinisiasi oleh Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Bina Desa Fakultas Teknik Universitas Mulawarman (UNMUL). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran keamanan digital di kalangan warga dusun airport dengan memberikan pemahaman tentang cara melindungi informasi pribadi dan menjaga keamanan saat menggunakan teknologi.
Sosialisasi Keamanan Informasi Digital
Pada tanggal 25 Juli 2024, Mahasiswa KKN menyampaikan materi yang dirancang untuk memudahkan warga memahami pentingnya keamanan informasi digital. Dengan menggunakan bahasa yang sederhana dan ilustrasi yang menarik, warga diajak mengenal beberapa konsep utama dalam keamanan informasi digital: melindungi data pribadi (Privacy Protection), menggunakan kata sandi yang kuat (Strong Passwords), dan menghindari klik pada link yang mencurigakan (Avoiding Phishing Scams).
ADVERTISEMENT
Pentingnya Kesadaran Masyarakat Mengenai Keamanan Digital
Tujuan utama dari sosialisasi ini adalah untuk menanamkan kesadaran mengenai keamanan digital kepada warga Dusun Aiport. Dengan memahami konsep-konsep ini, diharapkan para warga dapat mulai mengadopsi kebiasaan-kebiasaan yang dapat melindungi informasi pribadi mereka dan menjaga keamanan saat online. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempersiapkan warga menjadi individu yang lebih bijak dan aman dalam menggunakan teknologi di masa depan.
Poster Keamanan Digital
Manfaat Keamanan Digital Bagi Kita
Manfaat dari sosialisasi ini sangat signifikan, terutama dalam membangun pondasi pengetahuan tentang keamanan informasi digital yang benar. Melalui pemahaman yang mendalam tentang cara melindungi data pribadi dan menghindari ancaman online, warga diharapkan dapat mengaplikasikan prinsip-prinsip ini dalam aktivitas online mereka sehari-hari. Untuk mendukung pemahaman ini, Mahasiswa KKN juga membuatkan poster tentang pemakaian website periksadata.com . Poster-poster ini berfungsi sebagai cara untuk menggunakan website tersebut, membantu warga untuk mengingat dan menerapkan konsep-konsep keamanan digital dalam penggunaan teknologi sehari-hari.
Antusiasme Masyarakat Mengenai Kemanan Digital
ADVERTISEMENT
Sosialisasi ini mendapatkan respons yang sangat positif dari sebagian besar Masyarakat Dusun Airport - Desa Sangkima. Masyarakat tampak sangat antusias mengikuti kegiatan Sosialisasi ini disetiap sesinya. Sebagian dari Masyarakat bahkan menunjukan antusiasme-nya melalui beberapa pertanyaan yang mereka ajukan pada saat sesi tanya jawab berlangsung.
dokumentasi kegiatan sosialisasi
Sebagai penutup dari kegiatan sosialisasi ini, Mahasiswa KKN melakukan sesi tanya jawab kepada warga jika ada yang kurang dipahami. Langkah ini diambil untuk mendorong partisipasi aktif dan memastikan bahwa pesan yang disampaikan benar-benar dipahami oleh para warga.