Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.97.0
Konten dari Pengguna
Angga Wiratama Lokeswara Persiapkan Mapres Sejak Maba
8 April 2018 22:45 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:10 WIB
Tulisan dari Redaksi Suara Mahasiswa UI tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
![Angga Wiratama Lokeswara Persiapkan Mapres Sejak Maba](https://blue.kumparan.com/image/upload/fl_progressive,fl_lossy,c_fill,q_auto:best,w_640/v1523202046/PicsArt_04-06-09.41.41_bsivjh.jpg)
ADVERTISEMENT
Jumat (6/4) Angga Wiratama Lokeswara diumumkan sebagai Mahasiswa Berprestasi Utama UI dan dipastikan akan mewakili UI pada ajang Mahasiswa Berprestasi Nasional. Angga mengaku sangat bersyukur mendapatkan kesempatan ini dan ia juga tidak menyangka, karena melihat finalis lain yang juga sangat ahli di bidangnya masing-masing. Untuk persiapan menjadi Mahasiwa Berprestasi, sebenarnya telah dilakukan Angga sejak awal menjadi mahasiswa UI. Ia mempersiapkan Curiculum Vitae (CV) miliknya dengan mengikuti berbagai lomba. Sedangkan pada saat mendekati seleksi Mahasiswa Berprestasi (Mapres), ia mematangkan kemampuan bahasa Inggris dan banyak berkonsultasi dengan berbagai pihak.
ADVERTISEMENT
Selanjutnya, saat ditanya mengenai persiapan seleksi Mahasiswa Berprestasi Nasional, ia mengaku belum ada bayangan. “Jujur sebenarnya belum terlalu kebayang banget. Mungkin, nanti akan banyak konsultasi juga sama profesor-profesor dari semua bidang, karena butuh pandangan yang jauh lebih luas, kita gak bisa cuma lihat dari sisi kedokteran saja, harus dilihat dari segala macam juga,” ujar mahasiswa Fakultas Kedokteran UI tersebut.
Selain dinobatkan menjadi Mahasiswa Berprestasi Utama UI, Angga juga mendapat penghargaan sebagai Mapres Karakter Terbaik serta Makalah dan Presentasi Terbaik. Angga mengaku selalu membawa karakter gigih, ikhlas, dan mensyukuri segala usaha yang telah dilakukan walaupun kadang ia merasa kurang puas. Adapun Dosen yang membimbing dirinya adalah Ali Sungkar selaku Staf Divisi Fetomaternal Departemen Obstetri dan Ginekologi FK UI-RSCM.
ADVERTISEMENT
Kemudian Ketua Panitia Pemilihan Mapres Utama UI 2018, Dr.-Ing. Mohammad Adhitya, S.T., M.Sc., mengatakan bahwa kriteria seleksi tahun ini hampir sama dengan kriteria tahun lalu yaitu kemampuan berbahasa Inggris, makalah dan presentasi, serta Curriculum Vitae. Hanya saja tahun ini, terdapat psikotes untuk menguji karakter masing-masing finalis sehingga didapat kategori Karakter Terbaik.
Ia melanjutkan penjelasannya bahwa sebenarnya, UI harus menyerahkan nama Mapres untuk ikut di ajang tingkat nasional pada tanggal 29 April 2018. Namun, rangkaian berjenjang pemilihan Mapres UI ini dilakukan lebih awal supaya Mapres UI yang akan mewakili ke tingkat nasional bisa dipoles dan lebih dimatangkan lagi untuk makalahnya.
Selain itu, Mohammad Adithya memaparkan bahwa alumni Mapres UI ini akan menjadi target dari berbagai perusahaan. Melihat jejak rekam alumni Mapres tahun-tahun sebelumnya, biasanya mereka akan sukses untuk karier ke depannya. Oleh karena itu, pihak UI akan terus benar-benar memoles Angga agar siap di tingkat nasional. Untuk kriteria penilaian Mahasiswa Berprestasi Nasional juga kurang lebih sama dengan tiga kriteria di UI.
ADVERTISEMENT
Selain itu, harapan dari Ketua Panitia Pemilihan Mapres Tahun 2018 ini adalah agar alumni-alumni Mapres ini dapat membentuk sebuah komunitas layaknya Abang None sehingga mereka bisa berkontribusi lebih, sebagai Mahasiswa Berprestasi, baik untuk almamater, bangsa, dan Negara.
“Saya harap mapres-mapres tahun lalu dan tahun ini bisa berhimpun untuk berkontribusi di pemilihan mapres tahun-tahun selanjutnya,” pungkas Adhitya.
Teks: Ajeng Riski Anugrah dan Carolline Agustine
Foto: Diana
Editor: Halimah dan Kezia