Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten Media Partner
6 Khasiat Tersembunyi Rutin Konsumsi Dada Ayam Bagi Kesehatan
21 Februari 2018 5:42 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:11 WIB
ADVERTISEMENT
PortalMadura.Com – Sebagian orang menyukai daging ayam karena bisa dimasak menjadi olahan apapun, selain itu, harganya juga lebih murah daripada daging sapi atau kambing. Bagian daging ayam yang paling disukai yaitu dada. Karena bagian ini sangat tinggi protein dan sangat cocok untuk yang lagi diet.
ADVERTISEMENT
Tahukah Anda, setengah dada ayam mengandung 142 kalori dan hanya 3 gram lemak. Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan banyak vitamin esensial seperti vitamin E, vitamin B6 dan vitamin B12. Zat mineral ditemukan dalam jumlah kecil seperti zat besi, kalsium, seng dan potasium, yang juga ada pada dada ayam. Dagingnya bisa dimakan dengan cara dimasak atau dipanggang.
Oleh karena itu, Anda juga harus tahu manfaat makan dada ayam jika dikonsumsi setiap hari. Apa saja?.
Ini manfaatnya:
Anti Depresan Alami
Dada ayam kaya akan asam amino yang dikenal sebagai triptofan, yang dapat membuat tubuh Anda rileks seketika. Jika Anda merasa tertekan, sedih atau merasa ketegangan dan tertekan, coba makan daging ayam bagian dada. Karena cara ini meningkatkan kadar serotonin otak Anda, yang membantu memperbaiki mood dan menghilangkan stres.
ADVERTISEMENT
Tinggi Protein
Dada ayam tinggi protein dan jumlah protein yang ditemukan pada 100 gram dada ayam sama dengan 18 gram. Protein diperlukan untuk membangun otot agar lebih kuat. Sementara itu, dalam sehari Anda disarankan untuk mendapat asupan protein sebesar minimal satu gram, sehingga dada ayam akan memenuhi kebutuhan tersebut.
Tingkatkan Kekebalan Tubuh
Dada ayam dikemas dengan mineral dan vitamin, serta vitamin B. Fungsinya untuk mencegah masalah seperti katarak dan berbagai kelainan kulit, membantu menghilangkan kelemahan, meningkatkan kekebalan tubuh, mengatur pencernaan, serta mencegah gangguan jantung. Karena jangan lupa makan dada ayam dalam sehari, supaya tidak kehilangan manfaatnya.
Turunkan Berat Badan
Makan dada ayam sangat wajib bagi mereka yang diet. Karena olahan dada ayam mengandung tinggi protein dan sedikit lemak. Atur pola makan Anda jika ingin menurunkan berat badan, dengan memilih makan dada ayam dengan sayuran hijau yang diolah sampai matang.
ADVERTISEMENT
Turunkan Tekanan Darah
Konsumsi dada ayam terbukti bermanfaat dalam mengatur tekanan darah. Orang yang menderita hipertensi bisa mengonsumsi dada ayam, karena mencegah naiknya tekanan darah. Disarankan Anda mengonsumsi daging ayam ini dengan dipanggang atau direbus saja.
Meningkatkan Metabolisme
Dada ayam mengandung vitamin B6 yang mendorong reaksi dan enzim seluler metabolik. Artinya bahwa seseorang mengonsumsi dada ayam akan menjaga kesehatan pembuluh darah Anda. Ini juga akan menjaga tingkat energi Anda tetap tinggi dan meningkatkan metabolisme, sehingga tubuh Anda dapat membakar lebih banyak kalori. (okezone.com/Desy)
The post 6 Khasiat Tersembunyi Rutin Konsumsi Dada Ayam Bagi Kesehatan appeared first on PortalMadura.com.