Konten Media Partner

Indonesia Resmikan KRI Semarang-594 Sebagai Kapal RS

21 Januari 2019 17:40 WIB
clock
Diperbarui 15 Maret 2019 3:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
PortalMadura.Com, Jakarta - Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji pada Senin meresmikan kapal perang KRI Semarang-594 menjadi Kapal RS di Surabaya, Jawa Timur.
ADVERTISEMENT
KRI Semarang-594 merupakan salah satu dari tiga kapal LPD yang dipesan TNI AL.
Kapal tersebut memiliki fungsi untuk membantu distribusi militer baik logistik, peralatan dan perlengkapan militer, serta akan difungsikan sebagai Kapal Rumah Sakit untuk bantuan bencana alam. dilaporkan Anadolu Agency, Senin (21/1/2019).
KRI Semarang-594 itu berjenis Landing Platform Dock (LPD) dan dibuat di PT PAL. Panjangnya 124 meter dengan kecepatan maksimal 16 knots dan mampu berlayar secara endurance selama 30 hari.
Kapal ini juga mampu mengangkut 8 unit ranpur jenis Anoa, 28 truck, 3 unit helikopter serta diperkuat 121 anak buah kapal dan mampu mengangkut 650 prajurit.
Sebelumnya TNI AL baru memiliki satu kapal RS yaitu KRI dr. Soeharso-990.
ADVERTISEMENT
TNI menargetkan memiliki tiga kapal RS untuk mendukung operasi penyelamatan bila terjadi bencana alam di Indonesia. (AA)