Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
3 Tips Menghadapi Keraguan Sebelum Menikah
15 Maret 2022 20:42 WIB
ยท
waktu baca 2 menitTulisan dari Relationship Goals tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ketika mempersiapkan pernikahan, ada banyak hal yang bisa membuatmu kewalahan. Bukannya bersemangat, hiruk pikuk persiapan pernikahan malah bisa membuatmu gugup. Bisa saja, persiapan pernikahan justru membuat kedua keluarga berselisih, atau justru pasangan bertengkar menjelang hari pernikahan.

Tahukah kamu, bisa jadi hal-hal di atas disebabkan oleh kegugupan dan keraguan menjelang pernikahan. Saat ini penting bagimu untuk mengetahui bahwa kamu memutuskan pilihan hidup yang tepat. Dikutip dari Pinkvilla, berikut adalah 3 tip untuk menghadapi keraguan dan kegugupan sebelum menikah.
ADVERTISEMENT
1. Curhat kepada sahabatmu
Obrolan dari hati ke hati adalah sesuatu yang sangat kamu perlukan saat ini. Hal ini dapat membantumu untuk menjernihkan pikiran dan mengetahui apa yang kamu inginkan untuk hidupmu. Jika kamu tidak bisa bicara kepada keluargamu karena mereka banyak memberikan tekanan, maka kamu bisa bicara pada sahabat terdekatmu. Utarakan keraguanmu, dan biarkan pandangan lain memberikan perspektif yang segar untuk pikiranmu yang sedang kalut.
2. Lakukan solo trip untuk menjernihkan pikiran
Lakukan perjalanan singkat sendirian selama sehari penuh dan melakukan hal-hal yang kamu sukai. Ketenangan yang kamu dapatkan dari perjalanan tersebut bisa kamu gunakan untuk menenangkan pikiran dan introspeksi semua keputusanmu belakangan ini.
3. Bertemu dengan tunanganmu
Kamu bisa minta waktu berdua dengannya, bertemu dan bicara dengannya. Ingatlah, bahwa ini menyangkut kehidupan kalian maka kamu harus bisa mengutarakan kekhawatiran dan ketakutanmu padanya. Bicarakan semua pada tunanganmu dan dapatkan pemahaman darinya.
ADVERTISEMENT
Jika introspeksi ini membuatmu memutuskan untuk tidak menikah, maka kamu perlu memberi waktu 3 hari untuk memastikan kamu teguh pada keputusanmu.