5 Tanda Pria Belum Move On Setelah Putus Denganmu

Relationship Goals
Dalam hubungan itu butuh tips dan zodiak
Konten dari Pengguna
10 November 2020 15:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Relationship Goals tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
5 Tanda Pria Belum Move On Setelah Putus Denganmu. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
5 Tanda Pria Belum Move On Setelah Putus Denganmu. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Setelah hubunganmu berakhir, tentu kamu bertanya-tanya apakah si dia akan menghubungimu kembali? Dan apakah mantanmu masih menyimpan perasaan untukmu? Untuk mengetahui itu semua, kamu perlu memperhatikan lima tanda ini. Dilansir dari Bolde, lima tanda pria belum move on darimu.
ADVERTISEMENT
Dia menghubungimu kembali
Apapun alasannya, ketika dia menghubungi kamu kembali, itu berarti dia masih memikirkanmu. Pria secara alami diatur untuk menjadi orang yang mengejar, tetapi terkadang rasa malu dan kekhawatiran bisa menghalangi langkahnya. Selain itu bagi pria, memulai kontak kembali dengan mantan membutuhkan keberanian ekstra dan membuang rasa gengsi. Jadi, ketika itu benar-benar terjadi, dia sudah mengorbankan rasa gengsinya dan bisa menjadi pertanda baik untuk memperbaiki hubungan.
Dia membahas rencana masa depan denganmu
5 Tanda Pria Belum Move On Setelah Putus Denganmu. Foto: Unsplash
Sebelum putus kamu dan dia mungkin memiliki banyak rencana di masa depan, seperti bertunangan, menikah, dan memiliki anak. Atau, jika belum sampai situ, setidaknya rencana liburan bersama. Pasca putus dia terus memikirkan rencana yang telah kalian buat dan berharap masih bisa melakukannya denganmu. Oleh karena itu, setelah menghubungimu kembali, dia membahas rencana-rencana tersebut kembali denganmu.
ADVERTISEMENT
Dia tersenyum ketika berbicara denganmu
Bahasa tubuh merupakan senjata ampuh untuk mengungkapkan sesuatu dibandingkan dengan kata-kata. Dia mungkin mencoba bersikap tenang, tetapi dengan melihat raut wajahnya, mungkin itu menjadi kunci bagaimana perasaanya padamu. Ada kalanya pria suka memberikan senyuman dan menatap lebih lama wanita yang dicintainya dari biasanya. Jika kamu adalah seseorang yang membawa kedamaian dan tawa di hidupnya, maka dia enggak mau kehilangan kamu.
Dia selalu mendengarkanmu
5 Tanda Pria Belum Move On Setelah Putus Denganmu. Foto: Unsplash
Banyak pria malas untuk dijadikan sebagai tempat cerita. Berbeda dengan wanita yang memiliki sifat suka mengobrol dan membicarakan banyak hal. Pria biasanya enggan mendengarkan obrolan selama berjam-jam. Jika dia setia duduk manis di depanmu sambil mendengarkan setiap ceritamu, maka ini pertanda lain. Tentu saja, dia masih sayang padamu dan berharap dia menjadi satu-satunya pria yang selalu ada kapanpun kamu membutuhkan seseorang untuk mendengarkan curhatanmu.
ADVERTISEMENT
Dia mengenalkanmu ke orang-orang terdekatnya
Pria lebih cenderung memiliki lingkaran pertemanan yang lebih sempit daripada wanita. Pria tetap berpegang pada keluarga dan teman yang benar-benar dinilai cocok dengannya. Pria biasanya mempertahankan persahabatan jangka panjang dengan orang yang sama. Jika dia membawamu hang out ke dalam lingkaran pertemanan dan keluarga, maka jelas itu merupakan sebuah kode bahwa kamu masih tetap menjadi wanita kesayangan. Para pria enggak sembarangan membawa seorang wanita untuk masuk ke dalam gengnya.