Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
KKN II Undip 2024 Desa Dukuh: Jangan Sekali-kali Melupakan Sejarah!
16 Agustus 2024 11:45 WIB
·
waktu baca 1 menitTulisan dari Reshazka Gelar Samodra tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Balai Desa Dukuh, 6 Agustus 2024 - Telah dilaksanakan kegiatan "Optimalisasi Arsip Sejarah Desa Dukuh" yang diselenggarakan oleh Reshazka Gelar Samodra, mahasiswa Program Studi Sastra Inggris, sebagai bagian dari Program Kerja Monodisiplin KKN Tim II Undip 2024.
ADVERTISEMENT
Latar belakang dari kegiatan ini adalah kurangnya arsip mengenai sejarah Desa Dukuh, yang mengakibatkan masyarakat tidak memiliki pengetahuan yang jelas mengenai sejarah desa mereka. Program ini bertujuan untuk mengumpulkan, mendokumentasikan, dan mengarsipkan sejarah Desa Dukuh melalui wawancara dengan tokoh masyarakat setempat.
Tahapan kegiatan ini dimulai dengan identifikasi tokoh masyarakat yang memiliki pengetahuan mendalam tentang sejarah desa, yang dilakukan dengan bertanya kepada perangkat desa. Setelah itu, wawancara langsung dilakukan untuk menggali informasi penting terkait sejarah Desa Dukuh. Hasil wawancara kemudian ditulis, dan dokumen yang dihasilkan dibuat dalam bentuk hard copy dan soft copy.
Pada akhir kegiatan, dokumen hasil wawancara diserahkan secara simbolis kepada Kepala Desa dan Sekretaris Desa Dukuh sebagai arsip sejarah yang akan menjadi bagian penting dari dokumentasi desa. Luaran dari kegiatan ini adalah tersedianya arsip sejarah dalam bentuk hard copy dan soft copy, yang diharapkan dapat digunakan sebagai referensi bagi generasi mendatang serta memperkaya pengetahuan sejarah masyarakat setempat.
ADVERTISEMENT