Konten dari Pengguna

Perjanjian Chairil Anwar dengan Bung Karno

13 April 2017 14:27 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari respati wasesa tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
"Ayo! Bung Karno kasi tangan mari kita bikin janji!"
Perjanjian Chairil Anwar dengan Bung Karno
zoom-in-whitePerbesar
Siapa tidak kenal Chairil Anwar? Puisi-puisinya begitu menggetarkan. Kritikus Sastra terkemuka, Hans Bague Jassin, menobatkannya sebagai pelopor Angkatan ’45 sekaligus puisi modern Indonesia, bersama dua penyair lain, Asrul Sani dan Rivai Apin.
ADVERTISEMENT
Chairil lahir di Medan, Sumatera Utara, 26 Juli 1922 dan dibesarkan di Medan, sebelum pindah ke Batavia (sekarang Jakarta) dengan ibunya pada tahun 1940, di mana ia mulai menggeluti dunia sastra.
Pusinya, yang ditulis sejak pendudukan Jepang hingga masa Revolusi Indonesia, menyangkut berbagai tema. Mulai dari pemberontakan, kematian, individualisme, dan eksistensialisme, hingga tak jarang multi-interpretasi.
Penyair yang mati muda di umur 26 tahun (1949) dan dijuluki Si Binatang Jalang itu tercatat meninggalkan 96 karya, termasuk 70 puisi. Dua puisi di antaranya menggambarkan kedekatan emosionalnya dengan Bung Karno.
Adalah puisi berjudul ‘Persetujuan dengan Bung Karno’ dan ‘Karawang-Bekasi’. Sapardi Djoko Damono, pujangga yang guru besar sastra, menyebut Chairil sebagai sosok yang menonjolkan sikap kepahlawanan dalam karyanya.
ADVERTISEMENT
“Chairil Anwar tampil lebih menonjol sebagai sosok yang penuh semangat hidup dan sikap kepahlawanan. Bahkan sebenarnya… salah seorang penyair kita yang memperhatikan kepentingan sosial dan politik bangsa,” tulis Sapardi dalam salah satu esainya tentang Chairil.
Berikut dua puisi Chairil untuk Bung Karno:
Persetujuan dengan Bung Karno
Ayo! Bung Karno kasi tangan mari kita bikin janji Aku sudah cukup lama dengan bicaramu dipanggang diatas apimu, digarami lautmu Dari mulai tgl. 17 Agustus 1945 Aku melangkah ke depan berada rapat di sisimu Aku sekarang api aku sekarang laut
Bung Karno! Kau dan aku satu zat satu urat Di zatmu di zatku kapal-kapal kita berlayar Di uratmu di uratku kapal-kapal kita bertolak & berlabuh
ADVERTISEMENT
(1948)
Karawang Bekasi
Kami yang kini terbaring antara Krawang-Bekasi tidak bisa teriak “Merdeka” dan angkat senjata lagi. Tapi siapakah yang tidak lagi mendengar deru kami, terbayang kami maju dan mendegap hati?
Kami bicara padamu dalam hening di malam sepi Jika dada rasa hampa dan jam dinding yang berdetak Kami mati muda. Yang tinggal tulang diliputi debu. Kenang, kenanglah kami.
Kami sudah coba apa yang kami bisa Tapi kerja belum selesai, belum bisa memperhitungkan arti 4-5 ribu nyawa Kami cuma tulang-tulang berserakan Tapi adalah kepunyaanmu
Kaulah lagi yang tentukan nilai tulang-tulang berserakan Atau jiwa kami melayang untuk kemerdekaan kemenangan dan harapan atau tidak untuk apa-apa,
Kami tidak tahu, kami tidak lagi bisa berkata Kaulah sekarang yang berkata Kami bicara padamu dalam hening di malam sepi Jika ada rasa hampa dan jam dinding yang berdetak
ADVERTISEMENT
Kenang, kenanglah kami Teruskan, teruskan jiwa kami
Menjaga Bung Karno menjaga Bung Hatta menjaga Bung Sjahrir
Kami sekarang mayat Berikan kami arti
Berjagalah terus di garis batas pernyataan dan impian Kenang, kenanglah kami yang tinggal tulang-tulang diliputi debu Beribu kami terbaring antara Krawang-Bekasi
(1948)
Sumber foto: Pohonbintang Wordpress