Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Rekomendasi Drama Korea On-Going Terbaik Saat Ini
13 April 2020 9:22 WIB
Tulisan dari Review Drakor tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bagi penggemar drama Korea istilah on-going mungkin sudah tak asing lagi. Istilah ini biasanya digunakan untuk menyebutkan drama Korea yang sedang tayang di stasiun TV Korea Selatan.
ADVERTISEMENT
Tak banyak orang yang suka mengikuti drama Korea on-going. Alasannya, karena TV Korea hanya menayangkan dua episode terbaru tiap minggunya. Hal ini membuat penonton yang penasaran dengan episode selanjutnya harus sabar menunggu selama seminggu. Meski begitu, terkadang harus menahan rasa penasaran selama seminggu punya sensasi tersendiri bagi sebagian penonton.
Saat ini banyak drama Korea on-going yang menyajikan cerita-cerita seru. Setiap drama punya ciri khas dan tema yang berbeda, sehingga sangat menarik untuk diikuti.
Berikut ini lima rekomendasi drama Korea on-going terbaik yang saat ini.
1. Rugal
Mengusung genre action dan kriminal, jalan cerita drama Rugal diadaptasi dari webtoon yang berjudul sama. Diproduksi oleh stasiun TV OCN, Rugal dibintangi oleh aktor Choi Jin Hyuk dan Park Sung-Woong.
ADVERTISEMENT
Bercerita mengenai Rugal, sebuah rahasia yang didirikan oleh Badan Intelijen Negara Korea Selatan. Tim ini dibentuk untuk menghancurkan sebuah organisasi kriminal yang paling kejam dan berkuasa bernama Argos.
Semua petarung yang dipilih bergabung dengan Rugal memiliki perangkat bioteknologi dalam tubuh mereka. Perangkat yang ditanam tubuh petarung Rugal memiliki kemampuan yang berbeda-beda sesuai kebutuhan pemiliknya.
2. Hospital Playlist
Hospital Playlist berkisah tentang sebuah geng yang beranggotakan lima orang dokter dengan spesialis berbeda-beda. Kelimanya sudah berteman sejak mereka masih kuliah semester satu di Universitas Seoul. Persahabatan kelimanya semakin erat karena mereka bekerja di rumah sakit yang sama.
Meski mengusung tema mengenai dunia medis, jalan cerita yang disajikan Hospital Playlist enggak begitu kaku. Justru interaksi serta chemistry kelima tokoh yang diperankan oleh aktor Cho Jung Seok, Yoo Yeon Seok, Jung Kyoung Ho, Kim Dae Myung, dan aktris Jeon Mi Do mempu membuat penonton tertawa serta terhibur karena tingkah konyol mereka.
ADVERTISEMENT
3. How to Buy a Friend
Sama seperti Rugal, drama Korea How to Buy a Friend juga diadaptasi dari webtoon yang berjudul Gyeyakwoojung. Tokoh yang ditampilkan dalam drama ini masih berstatus siswa SMA, namun plot serta permasalahan yang diceritakan dalam How to Buy a Friend cukup rumit dan serius.
Episode awal How to Buy a Friend bercerita tentang masalah yang dialami oleh Park Chan Hong akibat sebuah kalimat dalam puisi. Park Chan Hong awalnya hanyalah siswa SMA biasa yang lemah dan penakut. Kehidupan remaja Park Chan Hong berubah jadi rumit setelah sebuah kalimat yang tak sengaja ditulisnya membuat ia terlibat dalam kasus bunuh diri seniornya.
How to Buy a Friend diperankan oleh aktor Lee Sin Young, Shin Seung Ho, dan aktris Kim So Hye. Drama ini sedang tayang di stasiun TV KBS2.
ADVERTISEMENT
4. The World of the Married
Siapa bilang pernikahan adalah akhir dari kisah cinta yang bahagia? Sesuai dengan judulnya, The World of the Married mengangkat kisah tentang dunia orang-orang yang sudah menikah.
Tokoh Ji Sun Woo diceritakan sebagai seorang wanita yang kelihatan sangat sempurna. Ia memiliki karier yang bagus, seorang putra yang baik dan tampan, serta kehidupan rumah tangga yang harmonis. Namun semua kebahagiaan itu sirna saat Ji Sun Woo mengetahui suami yang selama ini mengaku mencintainya ternyata selingkuh dengan wanita lain. Yang membuat Ji Sun Woo semakin terpukul adalah ternyata semua orang terdekatnya telah mengetahui perselingkuhan suaminya.
Dibintangi oleh aktris Kim Hee Ae dan aktor Park Hae Joon, The World of the Married dapat disebut sebagai drama Korea terbaik yang tayang di JTBC saat ini. Sejak episode pertamanya, The World of the Married terus mencetak rating tinggi.
ADVERTISEMENT
5. Hi Bye, Mama!
Hi Bye, Mama! sudah mulai memasuki minggu terakhir penayangannya. Drama yang dibintangi oleh aktris Kim Tae Hee, Go Bo Gyeol, aktor Lee Kyu Hyung diperkirakan akan menayangkan episode akhirnya minggu ini.
Mengangkat tema melodrama dan fantasi, Hi Bye, Mama! bercerita mengenai Cha Yu Ri, seorang arwah yang mendapat hukuman dari dewa untuk hidup kembali sebagai manusia selama 49 hari. Selama waktu tersebut, ia diberikan dua pilihan yaitu mendapatkan kembali posisinya di dunia agar bisa hidup sebagai manusia lagi. Namun jika selama 49 hari tak menemukan posisinya, Cha Yu Ri akan menghilang dan tak akan pernah reinkarnasi.
Namun hal itu tentu tak mudah karena suaminya sudah menikah lagi. Cha Yu Ri sendiri juga tak ingin mengusik rumah tangga baru suaminya. Ia hanya ingin melindungi putrinya Jo Seo Woo dari hantu.
ADVERTISEMENT
Ada drama Korea yang sedang kamu ikuti?