Konten dari Pengguna

Ada 'VIP' dan 'Whisper', 6 Rekomendasi Drama Korea yang Dibintangi Lee Sang Yoon

Review Drakor
Review drama dan film Korea, annyeong~
15 Agustus 2020 17:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Review Drakor tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Dok. J,Wide-Company
zoom-in-whitePerbesar
Dok. J,Wide-Company
ADVERTISEMENT
Bagi sebagian besar penggemar drama Korea, nama Lee Sang Yoon pasti sudah tak asing lagi. Aktor yang merayakan ulang tahun ke-39 pada Sabtu (15/8) itu sering menghiasi layar kaca dengan membintangi sejumlah drama Korea beken.
ADVERTISEMENT
Buat kamu yang belum tahu, berikut ini enam rekomendasi drama Korea yang dibintangi oleh Lee Sang Yoon. Memulai karier sejak tahun 2004, mantan kekasih Uee ini sering menantang kemampuannya dengan memerankan tokoh berbeda.
Berikut ulasannya.
1. Angel Eyes
Dok. asianwiki
Goo Hye Sun tampil sebagai lawan main Lee Sang Yoon dalam drama ini. Berkisah mengenai Yoon Soo Wan dan Park Dong Joo yang merupakan cinta pertama satu sama lain. Namun karena keadaan, cinta mereka tak bisa bersatu dan keduanya terpisahkan dengan kejam.
12 tahun kemudian Yoon Soo Wan dan Park Dong Joo kembali dipertemukan lagi. Yoon Soo Wan dulu buta kini sudah bisa melihat dan Park Dong Joo berpura-pura tak mengenal gadis yang cintainya itu.
ADVERTISEMENT
2. Life Is Beautiful
Dok. asianwiki
Tema yang diangkat dalam drama ini cukup sensitif yaitu mengenai LGBT. Bercerita mengenai sebuah keluarga yang anak-anak mereka memiliki banyak permasalahan. Salah satunya adalah seorang putra dari keluarga ini yang homoseksual dan menjalin romansa dengan seorang profesor.
3. Second 20s
Dok. asianwiki
Drama yang dibintangi Lee Sang Yoon bersama Choi Ji Woo berperan dengan karakter yang lebih ceria dan menggemaskan. Ha No-ra karakter yang diperankannya merupakan seorang ibu yang menikah saat masih muda. Karena harus mengurus anak sejak usia 19 tahun ia tidak memiliki kesempatan untuk merasakan indahnya bangku kuliah. Namun saat ia berusia 30-an suaminya menceraikan dirinya.
Saat ia berusia 38 tahun ia memutuskan untuk mendaftar sebagai seorang mahasiswa di kampus tempat anaknya kuliah. Hal ini merupakan salah satu hal yang ingin dilakukannya sebelum ia meninggal. Ia diprediksi oleh dokter hanya bertahan hidup selama enam bulan karena kanker yang dideritanya.
ADVERTISEMENT
4. VIP
Dok. asianwiki
VIP bercerita tentang pasangan suami istri bernama Na Jung Sun dan Park Sung Joon. Keduanya sama-sama bekerja di Sungwoon Department Store untuk mengurusi klien VIP. Park Sung Joon merupakan ketua tim manajemen VIP, sementara Na Jung Sun adalah wakil ketua tim.
Selama delapan tahun menikah, rumah tangga mereka selalu harmonis meski belum dikaruniai keturunan. Hubungan mereka mulai goyah saat Na Jung Sun menerima sebuah pesan misterius tentang perselingkuhan suaminya dari sumber anonim. Ini membuatnya mulai mencurigai semua anggota timnya dan orang-orang terdekat suaminya.
Dalam mencari tahu soal perselingkuhan Park Sung Joon, Na Jung Sun menemukan hal-hal baru soal anggota timnya. Tanpa sengaja ia kemudian tahu satu per satu rahasia yang disembunyikan oleh rekan-rekannya.
ADVERTISEMENT
5. Whisper
Dok. asianwiki
Dalam drama ini Lee Sang Yoon berperan jadi Lee Dong Joon, seorang hakim yang berbudi luhur, berpikiran cemerlang dan ramah. Ia selalu mendengarkan dan mau membantu orang-orang lemah.
Suatu hari keadaan memaksanya untuk bekerja di firma hukum Taebaek. Di sini ia diharuskan untuk lebih mementingkan status dan kemungkinan untuk berkerja sama dengan orang-orang jahat yang ingin memainkan hukum.
6. About Time
Dok. asianwiki
'About Time' bercerita mengenai usia manusia yang terbatas. Choi Mikaela (diperankan oleh Lee Sung Kyung), adalah seorang perempuan yang bisa melihat sisa usia seseorang, termasuk dirinya sendiri.
Saat usianya semakin menipis, ia bertemu dengan Lee Do-ha (diperankan oleh Lee Sang Yoon), pria yang entah bagaimana bisa membuat waktu Mikaela berhenti.
ADVERTISEMENT
Hal ini seolah melambangkan metafor romantis, 'saat bersama orang yang dikasihi, waktu serasa berhenti'. Namun, waktu yang dimiliki Mikaela dan Doha di dunia sebetulnya sudah semakin menipis.