Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.0
Konten dari Pengguna
4 Film Komedi Romantis yang Diperankan oleh Katherine Heigl
18 September 2020 16:01 WIB
Tulisan dari Review Sinema tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Percaya atau tidak, hampir sebagian perempuan pasti menyukai film drama romantis dengan berbagai plot. Misalnya, sudah terlalu lama single, selalu gagal di kencan pertama, dan belum dapat pasangan yang tepat. Atau, terlalu sibuk bekerja. Oh, atau berada di persimpangan jalan untuk memilih karier atau menikah.
ADVERTISEMENT
Ya, situasi seperti itu selalu ada dan bisa dipastikan, dialami oleh sebagian orang. Drama komedi romantis dianggap mampu menggambarkan situasi kehidupan dan percintaan perempuan masa kini.
Salah satu aktris yang sering bermain dalam film komedi romantis adalah Katherine Heigl. Ia mulai dikenal dan bermain dalam film komedi romantis setelah perannya sebagai Izzie Stevens di Grey’s Anatomy.
Untuk Anda yang baru mau mencoba menikmati film drama komedi romantis, tak ada salahnya mencoba empat film komedi romantis yang dibintangi oleh Katherine Heigl.
Alison Scott (Katherine Heigl) adalah seorang wanita karir, presenter di E! yang tengah mendapat promosi. Ia berkesempatan untuk mendapat bagian sebagai presenter on-air. Untuk merayakan promosinya, ia merayakannya bersama sang kakak, Debbie (Leslie Mann), di sebuah klub. Di tengah perayaan, ia bertemu dengan Ben Stone (Seth Rogen), pengangguran yang tengah membuat direktori untuk situs dewasa. Keduanya terlibat hubungan one night stand, dan delapan minggu kemudian, Alison hamil. Mereka kembali bertemu dan berusaha mempertahankan bayi dan membentuk sebuah keluarga bersama Alison.
ADVERTISEMENT
Holly Berenson (Katherine Heigl) dan Eric Messer (Josh Dhamel) dijodohkan oleh kedua teman mereka, Peter dan Alison, yang telah berumah tangga. Keduanya berharap Holly dan Eric bisa bersama, namun sebuah impresi yang buruk dilakukan oleh Eric di kencan pertama mereka. Setelah itu, hubungan keduanya selalu memanas karena keduanya saling membenci.
Keduanya terpaksa tinggal bersama ketika Peter dan Alison meninggal dalam sebuah kecelakaan dan meninggalkan Sophie, putri semata wayang mereka. Saat mengurus Sophie, keduanya dikejutkan oleh sebuah surat yang dibuat oleh Peter dan Alison yang menyatakan bahwa jika terjadi sesuatu pada keduanya, mereka ingin agar Sophie diurus oleh Holly dan Eric.
Karena sangat menyayangi Sophie dan kedua temannya tersebut, Holly dan Eric tinggal bersama untuk mengasuh Sophie. Namun ternyata, keduanya jatuh cinta.
ADVERTISEMENT
The Ugly Truth adalah film komedi romantis Amerika yang bercerita tentang Abby Richter (Katherine Heigl), seorang produser acara pagi televisi di California. Karena rating acara paginya sangat buruk, maka pemilik stasiun televisi mengajak Mike Chadway (Gerard Butler) untuk bergabung di program acara yang dipimpin oleh Abby. Abby tidak menyukai Mike, terlebih karena Mike merupaka host dari acara The Ugly Truth, sebuah acara di televisi lokal yang bicara jujur soal hubungan percintaan.
Keduanya intens bertemu hingga akhirnya Mike mengetahui bahwa Abby sangat ingin berkencan dengan tetangganya. Mike ingin membuktikan pada Abby bahwa apa yang ia katakan selama ini adalah benar, ia memutuskan untuk membantu Abby mendekati sang pria idaman.
ADVERTISEMENT
Film ini bercerita tentang Jane Nichols (Katerine Heigl) yang sangat menyukai acara pernikahan. Saking ia menyukainya, ia menjadi bridesmaid di 27 acara pernikahan. Suatu hari, ia menghadiri dua pernikahan di satu malam yang sama. Ia bertemu dengan Kevin Doyle (James Marsden), jurnalis yang sedang mencari bahan untuk artikelnya. Saat mengantar Jane pulang, buku jurnalnya tertinggal di taksi dan Kevin melihat isinya. Ia melihat kesempatan untuk mencari tahu lebih jauh mengenai Jane dan ceritanya menjadi bridesmaid untuk bahan artikelnya.
Di saat yang bersamaan, Tess (Malin Akerman), adik Jane, datang untuk tinggal bersamanya. Ia bertemu dengan George (Edward Burns), bos sekaligus pria idaman Jane. Saat George dan Tess memutuskan untuk menikah, Jane harus menekan ego dan kesedihannya saat Tess memintanya menjadi wedding planner untuk pernikahannya.
ADVERTISEMENT
Bagi Anda yang ingin menonton film drama komedi romantis yang ringan dan jenaka, Anda tidak ingin melewatkan penampilan Katherine Heigl. Keempat film di atas dapat Anda saksikan di Netflix.