Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Mantan Menolak Di-lupa-kan
8 Februari 2017 9:55 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
Tulisan dari Rina Nurjanah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kita adalah mantan, yang menolak untuk dilupakan. Biar dibuang seluruh kenangan, mantan tetap di ingatan.
ADVERTISEMENT
Seperti yang kita tahu, ada dua cara agar tetap bisa diingat: menjadi sebaik-baiknya atau seburuk-buruknya mantan. Ingatan kita akan lebih mudah menyimpan memori tentang hal yang ter-baik/buruk.
Seperti juga guru yang lebih cepat mengenal murid yang cerdas atau cadas di kelas. Sulit menyediakan ruang di ingatan bagi "orang biasa-biasa saja".
Mereka yang gagal move on hingga bersatu padu berjuang melupakan mantan, adalah bentuk keberhasilan mantan menerapkan dua hal tadi.
Jalan pertama yang bisa dipilih adalah menjadi mantan terindah. Berusaha menjadi yang terbaik dalam hal apapun. Bercerita tentang segala gundah gulana, prihatin atas segala sesuatu, hingga menciptakan lagu. Romantis bukan?
Periode pertama biasanya adalah masa-masa "indah". Namun keindahan itu bisa pudar di periode kedua. Hati-hatilah.
ADVERTISEMENT
Hingga akhirnya putus pun tak terelakkan.
Inilah kesempatan untuk melihat keberhasilan menjadi mantan. Apakah masih saja dikenang atau sudah dilupakan.
Biasanya, ketika muncul tanda-tanda mantan mulai dilupakan, maka si mantan akan tiba-tiba muncul kembali. Mengirim pesan atau sekadar cuitan.
Mantan menolak dilupakan.
Dia akan datang, membawa kenangan tentang bagaimana baiknya dia dulu. Di masa lalu. Menurut dirinya.
Jika tetap gagal menjadi mantan terindah yang akan selalu diingat, maka beralihlah ke pilihan selanjutnya: menjadi seburuk-buruknya mantan.
Teruslah untuk tetap menghubungi, menggoda, mengingatkan, curhat, protes, hingga mengancam. Ikut campurlah segala urusan. Lakukanlah apapun agar tetap dikenang. Demi membuktikan eksistensi sebagai mantan, yang pernah menjadi sepenggal cerita dalam kehidupan.
ADVERTISEMENT
Karena kita adalah mantan, yang menolak dilupakan. Karena kita ingin selalu diingat, setidaknya oleh satu orang?