Ducati Tampil Apik, Dovizioso Jadi Pebalap Tercepat

2 Juni 2017 17:32 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:16 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Andrea Dovizioso (Foto: Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Andrea Dovizioso (Foto: Reuters)
MotoGP Italia, yang akan berlangsung akhir pekan ini, dibuka dengan penampilan apik rider-rider Ducati. Di sesi latihan bebas pertama, salah satu penunggang Ducati, Andrea Dovizioso, jadi pebalap tercepat.
ADVERTISEMENT
MotoGP Italia, yang akan dihelat di Sirkuit Mugello, Minggu (4/6/2017), boleh dibilang sebagai balapan kandang untuk Ducati. Oleh karenanya, pencapaian rider-rider Ducati di sesi latihan bebas pertama ini adalah awal yang menjanjikan.
Dovizioso menorehkan catatan waktu 1:47,394 detik setelah melahap 18 putaran pada sesi pertama yang berlangsung Jumat (2/6) sore WIB ini. Dovizioso unggul 0,201 detik atas pebalap Ducati lainnya, Michele Pirro
Dovizioso dan Pirro adalah dua dari empat nama yang menggunakan mesin Ducati dan berada di posisi enam besar di sesi latihan bebas ini. Dua nama lainnya, yakni Hector Barbera (Avintia Ducati) dan Jorge Lorenzo, menempati posisi kelima dan keenam.
Barbera menorehkan catatan waktu 1:47,708 detik, sementara Lorenzo menorehkan catatan waktu 1:47,747 detik.
ADVERTISEMENT
Pebalap Yamaha, Maverick Vinales, menempati posisi ketiga dengan catatan waktu 1:47,669 detik. Lalu, ke mana rekan satu tim Vinales, Valentino Rossi? The Doctor, yang dinyatakan bisa membalap setelah kecelakaan motocross pekan lalu, hanya menempati posisi ke-15.
Rossi menorehkan catatan waktu 1:48,513 detik. Catatan waktunya tersebut tertinggal 1,119 detik dari catatan waktu Dovizioso. Amat sangat jauh.