Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Konten dari Pengguna
Bahasa Sunda Halus dan Kasar
4 Juni 2022 17:38 WIB
Tulisan dari Ahmad Naufaludin tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bahasa Sunda adalah bahasa yang digunakan oleh suku Sunda yang kebanyakan dari Banten dan juga Jawa barat. Mengapa ada bahasa Sunda Halus dan Kasar? Bahasa Kasar umumnya digunakan oleh penduduk Banten dan sekitarnya, sedangkan Bahasa Halus digunakan oleh masyarakat Jawa Barat seperti Bandung, Cimahi, Tasik, dan sekitarnya.
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya orang Sunda adalah orang yang sangat ramah dan bersahabat terhadap orang lain. Orang Sunda hanya akan berkata kasar kepada orang yang sudah kenal dekat dengannya dan yang biasa jadi teman becandanya.
Perbedaan ucapan Bahasa Halus dan Kasar sangat mudah dibedakan, bahasa Halus biasanya kata yang digunakan kata yang halus, berbeda dengan bahasa Kasar yang ucapannya seperti berteriak. Memang sangat mencolok perbedaan antara bahasa Sunda Kasar Banten dengan Sunda Halus Bandung, tentu bahasa Sunda Banten lebih kasar dibandingkan Sunda Bandung.
Berikut ada beberapa kata Sunda Halus dan Kasar:
Bahasa Sunda Halus:
Abdi - Saya
Anjeun - Kamu
Anjeuna - Dia
Calik - Duduk
Bobo - Tidur
ADVERTISEMENT
Bahasa Sunda Kasar:
Aing - Saya
Sia - Kamu
Nyana - Dia
Diuk - Duduk
Hees - Tidur
Bahasa yang baik lebih mengarah ke bahasa formal atau Halus, yang menyebut dirinya orang yang berpendidikan. Sedangkan bahasa yang masuk kategori Kasar oleh kalangan bawah, seperti pereman, kaum pasar dan lain sebagainya.
Sama halnya seperti bahasa Indonesia, bahasa Sunda juga ada yang halus dan kasar. Ketika kita berbicara dengan orang tua atau yang lebih tua dari kita, sebaiknya gunakan bahasa yang Halus, karena jika kita menggunakan bahasa yang Kasar kita tidak mempunyai etika dan sopan santun. Dan saat kita berbicara dengan teman bisa menggunakan bahasa yang Kasar maupun Halus, tapi lebih baik menggunakan bahasa Halus agar terlihat sopan.
ADVERTISEMENT