Konten dari Pengguna

Pastikan RKAKL Berkualitas Akuntabel,Rupbasan Mojokerto Ikut Supervisi Pagu 2024

Rupbasan Moker
Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas II Mojokerto Kantor Wilayah Jawa Timur Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia
5 Oktober 2023 7:44 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Rupbasan Moker tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Rupbasan Mojokerto Ikuti Supervisi Pagu Anggaran 2024 Pastikan RKA-KL Berkualitas Akuntabel (Foto:HumasRupMoker)
zoom-in-whitePerbesar
Rupbasan Mojokerto Ikuti Supervisi Pagu Anggaran 2024 Pastikan RKA-KL Berkualitas Akuntabel (Foto:HumasRupMoker)
ADVERTISEMENT
Sidoarjo - Dalam rangka mengoptimalisasi kebutuhan anggaran agar sesuai dengan postur yang tersedia dan SBM (Standar Biaya Masukan) serta memastikan seluruh pengelola keuangan memiliki pemahaman dalam penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian Negara/Lembaga (RKA-KL), Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur bersama Biro Perencanaan Sekretariat Jenderal menggelar Supervisi Pagu Anggaran T.A 2024 pada hari Rabu, 4 Oktober 2023.
ADVERTISEMENT
Bendahara Rupbasan Kelas II Mojokerto Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur, Aditya P dan pengelola keuangan Rupbasan Kelas II Mojokerto Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur, Saiful A mengikuti kegiatan tersebut. Kegiatan yang bertempat di Aula Balai Harta Peninggalan Surabaya ini, melibatkan Pejabat yang menangani perencanaan dan penganggaran dan operator RKA-K/L di seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur.
“Proses perencanaan harus betul-betul rinci dan detail, belanja operasional dialokasikan sesuai dengan kebutuhan. Selain itu juga efisiensi belanja barang operasional dan belanja barang non-prioritas”,ucap Heni Yuwono, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur dalam sambutannya.
Dengan dilaksanakannya Supervisi Pagu Anggaran TA. 2024 di Lingkungan Kantor Wilayah kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur diharapkan dapat menghasilkan usulan rencana kerja dan anggaran yang PASTI berkualitas serta terukur yang didasarkan pada kebutuhan bukan karena keinginan.
ADVERTISEMENT
#kemenkumhamRI
#yasonnalaoly
#kemenkumhamjatim
#kakanwilkemenkumhamjatim
#heniyuwono
#RupMokerPrima
#WBKPasti
#menpanrb
#rupbasanmojokerto
#jatimpastihebat
@kemenkumhamri
@Ditjenpas
@kumhamjatim
@sipp_menpan
@anugerahasn_menpan
@diary_kemenkumham
@rbkunwas