news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Menilik Pesona Alam Ngadirejo

Rusti Dian
Mass and Digital Communication Student, Faculty of Social and Political Science Atma Jaya Yogyakarta University
Konten dari Pengguna
23 April 2018 13:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Rusti Dian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Setiap orang pasti butuh rekreasi. Apalagi setelah mereka menghadapi penatnya beraktivitas di waktu ini. Nah, di sini aku bakal kasih kalian recommended tempat buat piknik. Pastinya suasana, kondisi alam, dan view-nya memanjakan mata.
ADVERTISEMENT
Kali ini aku bakal promosiin daerah tempat tinggalku sendiri, Temanggung. Temanggung adalah sebuah kabupaten yang diapit oleh Kabupaten Magelang dan Kabupaten Wonosobo. Terletak di lereng Gunung Sumbing, membuat Temanggung memiliki banyak wisata alam yang sangat disayangkan kalau sampai tidak masuk holiday's list kalian.
Setidaknya ada 20 kecamatan di Temanggung. Salah satu tempat yang menyuguhkan keindahan alam luar biasa adalah di Kecamatan Ngadirejo.
Memasuki kawasan Ngadirejo, kalian akan disambut dengan papan penunjuk jalan. Ikuti arah jalan menuju Jumprit. Setelah itu kalian dapat melihat papan-papan penunjuk jalan arah wisata yang akan dituju.
Lokasi pertama adalah Alam Sewu. Jalan menuju Alam Sewu ini cukup mudah dijangkau, apalagi buat kalian yang naik sepeda motor. Wisata alam ini ramai dikunjungi saat pagi hari. Wisatawan banyak tergiur dengan pesona golden sunrise Alam Sewu. Tak jarang, mereka sampai camping lho! Harganya pun cukup terjangkau untuk menyewa tenda dan camping di sana.
ADVERTISEMENT
Foto : @exploretemanggung
Keluar dari Wisata Alam Sewu dan melanjutkan perjalanan. Kalian akan disambut oleh Desa Liangan. Di sana ada satu tempat yang sedang hits di kalangan pecinta sejarah. Ya, Situs Liangan. Situs ini adalah peninggalan zaman Mataram Kuno. Konon katanya apabila situs ini terus digali oleh para peneliti, luasnya akan melebihi Candi Borobudur. Keren kan??? Ini wisata sejarah unggulan di Temanggung lho. Sudah banyak pula wisatawan yang datang ke sini.
Masuk ke Situs Mataram Kuno Liangan
Kolam Liangan, salah satu tempat berenang yang asyik di Situs Liangan
ADVERTISEMENT
Wisata alam lainnya yang diunggulkan di Ngadirejo ini adalah Jumprit. Sebuah tempat yang terkenal akan mata airnya yang sering digunakan dalam Upacara Waisak di Borobudur. Tidak hanya itu, di Jumprit sendiri suasananya sangat sejuk. Ditambah lagi ada fauna khas yang sering berkeliaran di sekitar sini. Namanya monyet. Tapi, terkadang fauna ini tidak dijumpai oleh wisatawan. Namun, jika beruntung, wisatawan akan melihat banyak sekali monyet yang bergelantungan. Bahkan tak segan mereka berkumpul di tengah jalan.
Foto : @wisata_jumprit
Wana Wisata Jumprit, tempat untuk nongkrong asyik sambil minum kopi
ADVERTISEMENT
Menikmati kopi khas Temanggung
Keluar dari area Jumprit dan melanjutkan perjalanan naik ke atas. Di sana kalian akan disambut oleh hutan pinus yang lebat. Baru-baru ini juga ada tempat makan yang didirikan di tengah-tengah hutan. Namanya Wisata Alam Jumprit, atau yang dikenal dengan sebutan "Wapit". Tempat ini disediakan bagi siapa saja yang ingin bermain, berfoto, atau sekadar menikmati secangkir kopi khas Temanggung. Harganya pun terjangkau.
Setelah dari hutan pinus, kalian bisa melanjutkan perjalanan kembali. Naik dan terus naik. But, keep be careful guys! Jalanan yang curam dengan pemandangan kanan kiri jurang cukup membuat adrenalin kalian tertantang. Ditambah jika kalian berpapasan dengan truk dari arah atas. Hmm, siapkah kalian untuk itu semua? Hehehe.
ADVERTISEMENT
Perjuangan kalian dijamin nggak bakalan sia-sia karena setibanya di atas kalian langsung disambut oleh pemandangan yang luar biasa!
BB
Banyak orang biasanya berhenti di daerah ini untuk sekadar berfoto-foto. Apalagi jika jalanan sepi dan langit sedang tidak berkabut. Dingin dan sejuk, itulah suasana yang tergambarkan di daerah ini.
Setelah puas berfoto-foto di sana, kalian bisa melanjutkan perjalanan ke atas. Jalanan masih saja curam, jadi kalian harus ekstra hati-hati ya! Jika perjalanan berlanjut, kalian akan keluar dari area Ngadirejo. Dan itulah perbatasan Kabupaten Temanggung dengan Kabupaten Wonosobo. Setelah keluar dari area Ngadirejo, kalian akan disambut oleh Kebun Teh Tambi.
Jika kalian tetap melanjutkan perjalanan, kalian akan sampai di Kawasan Wisata Dieng. Tapi, untuk membahas wisata Dieng di episode selanjutnya ya. Hehehe.
ADVERTISEMENT
Jadi, apakah kalian tertarik untuk pergi mengintari Ngadirejo? Keseluruhan tempat di atas dapat kalian kunjungi hanya dengan membawa uang Rp50.000,00. Ini karena biaya masuk objek wisata yang tidak mahal serta harga makanan dan minuman di sana tidak perlu mengeluarkan biaya yang hanyak. Recommended kan buat kalian yang pengen backpacker atau tarif low budget?
Penulis : Rustiningsih Dian Puspitasari