Konten dari Pengguna

Tingkatkan Sinergitas, KaRutan Demak Lakukan Kunjungan Kerja Ke Kodim 0716/Demak

Rutan Demak
Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Demak
9 November 2023 8:07 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Rutan Demak tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Dok: Tim Humas Rutan Demak
zoom-in-whitePerbesar
Dok: Tim Humas Rutan Demak
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
DEMAK - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Demak Kantor Wilayah Kemenkumham Jateng menjalin koordinasi keamanan dengan institusi Kodim 0716/Demak untuk menjalin sinergitas terkait keamanan dan ketertiban Rutan, Rabu (08/11/2023).
ADVERTISEMENT
Dalam kunjungannya ke institusi Kodim 0716/Demak Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Demak, Heri Mujiono beserta Jajaranya disambut oleh Letkol Kav Maryoto selaku Dandim 0617/Demak
Selain menjalin silaturahmi, Kegiatan ini mengacu pada prinsip Tiga Kunci Pemasyarakatan Maju dan Back to Basic yaitu sinergitas dengan Aparat Penegak Hukum (APH). Koordinasi antar institusi sangat penting guna meningkatkan kualitas keamanan dan ketertiban.
"Harapan kita kerja sama yang telah berlangsung selama ini terus berlanjut dalam rangka tugas pokok dan fungsi ke depannya, serta dapat memberikan bantuan pengamanan dalam pelaksanaan tugas dan juga mempererat kerja sama para petugas dari Kodim dan Rutan", ujar Heri Mujiono
Dalam pelaksanaannya, kerja sama antar TNI dan Rutan telah berjalan baik salah satunya diwujudkan dalam patroli sambang personil TNI ke Rutan Demak dan pelaksanaan razia gabungan secara berkala.
ADVERTISEMENT
“Ini adalah bagian upaya kami bekerja sama untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Tentunya Kami akan terus berkoordinasi dan kerja sama dengan Rutan untuk mencapai tujuan ini,” ujar Dandim.