Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.0
Konten dari Pengguna
Disko dan Ceritanya
27 November 2019 7:32 WIB
Tulisan dari Mas Galih tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bicara tentang musik, saat ini ada satu jenis musik yang kembali muncul dan menjadi kegemaran anak muda khususnya millenial di Indonesia. Apalagi kalau bukan musik disko?
Sejak awal kemunculannya, musik disko identik dengan dunia malam. Memang, disko menjadi musik yang sering di mainkan di tempat hiburan malam. Namun, tidak serta merta membuat image musik disko menjadi negatif. Ada banyak passion dan seni di dalamnya. Hal ini pun dibahas dalam acara Passion Meet Up bertajuk "Disco Revival" yang diadakan oleh MLD Spot dan kumparan beberapa waktu lalu di The Moon Hotel Monopoli.
ADVERTISEMENT
Perkembangan musik disko yang ada saat ini ternyata tidak terbatas pada Disc Jockey (DJ) atau Video Jockey (VC) saja tapi juga Casette Jockey (CJ). Salah satunya adalah Azis dari Pemuda Sinarmas sebagai CJ yang namanya mulai merambah naik di kalangan pecinta musik disco. Azis juga hadir sebagai pembicara bersama Merdi dan Fadli dari Diskoria.
Perjuangan mereka untuk eksis di dunia musik disko tentunya tidak mudah. Azis misalnya, ia sering ditolak di beberapa club bahkan karirnya dimulai dengan menyewa alat karena ia tidak memiliki alat sendiri. Hal tersebut tidak membuatnya menyerah, ia pun terus mengembangkan skill-nya dan mencoba meramu berbagai macam musik hingga menemukan musik yang cocok dengan dirinya dan bisa membuat orang lain menikmati musik disko Pemuda Sinarmas.
ADVERTISEMENT
Berjoget dengan lagu Disko di Passion Meet Up
Setelah sesi talkshow selesai, lanjut ke puncak acara. Apalagi jika bukan menikmati musik disko? Alunan musik yang diramu dan diaransemen sedemikian rupa mengajak peserta dan tamu lain menikmati musik sekaligus menghilangkan penat di Jumat malam. Siapa saja pengisi acaranya? Mulai dari Pemuda Sinarmas, Oom Leo Berkaraoke, Diskoria, dan Mekar Disko seru untuk dinikmati sepanjang malam hingga dini hari.