Konten dari Pengguna

Mahasiswa KKN UNDIP 2024 Inovasikan Rasa Baru Keripik Singkong di Kel. Gedong

Sabina Fairuz
Nama saya Sabina Fairuz Jinan Abdullah, saya merupakan mahasiswa semester 7, program studi Teknologi Pangan, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro.
18 Agustus 2024 9:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sabina Fairuz tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Gambar 1. Dokumentasi Penyerahan Trial Bumbu Rasa Inovasi.
zoom-in-whitePerbesar
Gambar 1. Dokumentasi Penyerahan Trial Bumbu Rasa Inovasi.
ADVERTISEMENT
Kelurahan Gedong, 08 Agustus 2024 - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) TIM II dari Universitas Diponegoro, jurusan Teknologi Pangan, Sabina Fairuz Jinan Abdullah, berhasil mengadakan program pengembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk produk Keripik Singkong "Balung Kethek" dengan menghadirkan inovasi rasa baru. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan varian rasa baru pada keripik singkong yang telah menjadi salah satu produk unggulan kelurahan sehingga mampu meningkatkan daya saing di pasar lokal dan nasional.
ADVERTISEMENT
Program ini diawali dengan pelatihan bagi pelaku UMKM Keripik Singkong "Balung Kethek". Rasa baru yang diperkenalkan yaitu keripik singkong rasa keju yang memiliki gurih khas serta barbeque pedas, kombinasi dari rasa barbeque dan bumbu pedas yang khas, yang sangat digemari oleh konsumen muda. Selama pelatihan, pelaku UMKM dibekali pengetahuan tentang cara memilih singkong berkualitas, teknik pemotongan yang tepat untuk menghasilkan keripik yang renyah, serta cara mencampurkan bumbu secara merata agar rasa yang dihasilkan konsisten.
Setelah pelatihan, mahasiswa KKN dan pelaku UMKM melakukan uji coba produksi keripik singkong dengan varian rasa baru tersebut. Produk uji coba ini kemudian dibagikan kepada mahasiswa KKN lainnya dan warga sekitar lokasi produksi. Baik mahasiswa KKN maupun warga sangat antusias mencoba rasa baru ini dan memberikan tanggapan positif.
ADVERTISEMENT
"Keripik singkong rasa keju ini sangat lezat, rasanya unik dan berbeda dari yang lainnya. Semoga bisa segera tersedia di toko-toko sekitar sini," ujar seorang warga yang mencicipi produk tersebut.
Gambar 2. Dokumentasi Penyerahan Final Bumbu Rasa Inovasi
Dengan inovasi rasa baru ini, diharapkan keripik singkong "Balung Kethek" semakin dikenal dan diminati oleh konsumen yang lebih luas. Mahasiswa KKN berharap program ini dapat terus berkembang dan menjadi inspirasi bagi UMKM lain untuk terus berinovasi dalam produk mereka. Program KKN ini juga diharapkan dapat berkontribusi dalam meningkatkan ekonomi kelurahan dengan menjadikan keripik singkong sebagai produk unggulan yang tidak hanya berkualitas, tetapi juga memiliki varian rasa yang menarik.