Peningkatan Citra UMKM 'Izakurangen Kitchen' Melalui Pendampingan Mahasiswa KKN

Safitri N
Mahasiswa Teknik Lingkungan UPN Veteran Jawa Timur
Konten dari Pengguna
15 Juni 2022 11:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Safitri N tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sejak Maret 2020, pandemi COVID-19 melanda Indonesia yang berdampak pada turunnya perekonomian nasional hingga global. Sektor Usaha Menegah, Kecil, dan Mikro (UMKM) termasuk sektor yang sangat terdampak hingga mengancam kelangsungan bisnis pemilik. Demi perekonomian yang terjaga, penting dilakukan penyelamatan UMKM dari dampak tersebut. Rata-rata UMKM memiliki masalah tentang kurangnya pemahaman tentang branding. Melihat kondisi tersebut, mahasiswa KKN Tematik MBKM Kelompok 022 UPN “Veteran” Jawa Timur terjun langsung untuk membantu mengatasi masalah tersebut.
ADVERTISEMENT
Kelompok Mahasiswa KKN 022 berkesempatan untuk melakukan pengembangan UMKM yaitu Izakurangen Kitchen, UMKM makanan olahan beku yang dikelola oleh Ibu Herawati Soekotjo. UMKM yang berada di wilayah Kelurahan Medokan Ayu, Kecamatan Rungkut ini awalnya hanya menjual makanan olahan beku yang diproduksi langsung oleh Ibu Hera. Awalnya, Ibu Hera membuka sebuah stand yang bernama Tahu D’Series berlokasi di depan CGV Lantai 3 Marvell City Mall Surabaya. Produk yang dijual merupakan aneka macam olahan tahu. Namun, sejak COVID-19 UMKM ini memutuskan untuk vakum dari kegiatan berbisnis dan hanya produksi bila menerima pesanan.
Seiring berjalannya waktu akhirnya Izakurangen Kitchen perlahan memulai produksi kembali. Mahasiswa KKN 022 turut membantu UMKM Izakurangen Kitchen terutama agar semakin dikenal khalayak luas. Salah satu kendala yang disampaikan pemilik UMKM, yaitu terkait NIB atau Nomor Induk berusaha yang belum dimilikinya.
ADVERTISEMENT
Mahasiswa KKN 022 kemudian membantu Ibu Hera untuk mengurus NIB dengan mendampingi langsung ke Kecamatan Rungkut. Setelah berhasil didaftarkan oleh Mahasiswa KKN 022 dan memiliki NIB, maka selanjutnya pemilik usaha dapat mengajukan Izin Usaha dan Izin Komersial atau Operasional.
Pendampingan Pengurusan Nomor Induk Berusaha (NIB) di Kecamatan Rungkut, Kota Surabaya. Credit : Kelompok KKNT-MBKM 2022.
Selain membantu mengurus dan mendaftarkan Nomor Induk Berusaha (NIB), Mahasiswa KKN 022 juga membantu pengembangan UMKM berupa rebranding. Peningkatan citra UMKM yang dilakukan yaitu dengan membantu merubah konsep dan nama. Selain itu, mahasiswa KKN 022 UPN “Veteran” Jawa Timur juga membantu dalam pembuatan logo baru.
Dengan mengubah konsep, produk makanan yang dijual Ibu Hera dapat lebih beraneka ragam. Dengan adanya logo yang berada pada kemasan produk diharapkan masyarakat umum dapat menjadi lebih mengetahui dan lebih mudah mengingat produk-produk dari UMKM Izakurangen Kitchen dan memperbesar gerak pemasaran produk. Daftar menu juga didesain kekinian sehingga menarik minat konsumen.
Desain logo, daftar menu dan feed Instagaram UMKM Izakurangen Kitchen oleh Mahasiswa KKN 022. Credit : Kelompok KKNT-MBKM 2022.
Dalam rangka memperluas pemasaran produk, Mahasiswa KKN 022 juga melakukan pembuatan akun Instagram yang dilengkapi feed yang telah didesain mahasiswa KKN. Dengan adanya akun Instagram ini diharapkan produk Izakurangen Kitchen tidak hanya dikenal masyarakat Medokan Ayu melainkan dalam lingkup yang lebih luas.
ADVERTISEMENT
Untuk mempercantik akun Instagram yang telah dibuat, maka dilakukan shoot foto produk UMKM dan menghasilkan foto-foto produk Izakurangen yang tampak menggugah selera. Mahasiswa KKN 022 UPN “Veteran” Jawa Timur berharap dengan dilakukan pendaftaran NIB dan rebranding, UMKM Izakurangen Kitchen bisa lebih dikenal dan dapat memasarkan produknya ke masyarakat luas.
Mahasiswa KKN 022 UPNVJT saat melakukan shoot foto produk dari UMKM Izakurangen Kitchen. Credit : Kelompok KKNT-MBKM 2022.
Penulis : Safitri & Wenny